Tahun ini, Justin Bieber jadi harus banyak saysorry‘ buat para fans-nya. Pasalnya, konser summer tour yang rencananya mulai tanggal 2 Juni, harus tertunda sampai tahun depan.

Ini bukan hal mengejutkan, tur ‘Changes’ yang udah berganti jadi ‘Justice’ lagi-lagi harus mundur. Ini adalah tur yang udah tertunda sejak tahun lalu. Harusnya, tanggal 2 nanti pelantun ‘Intention’ ini bakal tampil di San Diego. Dan selanjutnya, masih banyak daerah-daerah lain di California yang bakal ia jajaki.

Tur Justin Bieber udah nge-booking venue indoor

Justin Bieber tunda tur sampai 2022
via Getty Images

Melansir Variety, penundaan yang bisa berimbas untuk keseluruhan tur ini adalah hal yang tak terhindarkan. Karena sayangnya, summer tour Justin Bieber ini udah nge-booking venue indoor.

Lokasi indoor sudah pasti memiliki pembatasan yang jauh lebih ketat daripada venue outdoor. Makanya, tur di lokasi San Diego dan beberapa daerah lainnya di California tersebut harus ‘pindah tanggal’.

Namun, sampai sekarang belum ada pengumuman secara resmi dari pihak label tentang penundaan ini. Bahkan mereka masih menjual tiket sampai Kamis sore lalu. Mungkin, karena mereka masih kesulitan mencari tempat yang tersedia untuk tanggal tertentu. Pasalnya, kebanyakan venue sudah fully booked sampai tahun 2022.

Tertunda untuk kedua kalinya, Lagunya tetap hits

Justin Bieber Rilis Album Baru "Justice"

Sebelum ini, tur Justin Bieber pernah tertunda sekali. Seharusnya, ini berjalan tahun lalu. Bulan Juli 2022, pelantun ‘Yummy’ ini mengumumkan kalau konsernya mundur ke Mei, Juni, Juli, dan Agustus 2021. Katanya:

Aku menantikan untuk bertemu kalian semua saat semua aman.” ternyata, keputusan itu masih terlalu optimis. Bahkan rencana itu saja mereka undur untuk mulai di bulan Juni, yang tentunya harus mundur lagi.

Bagaimanapun, walau dengan penundaan yang terus berulang, Bieber terus merilis banyak lagu hitsnya. Apalagi album barunya ‘Justice‘ adalah kesuksesan yang luar biasa, langsung debut jadi nomor satu di chart!

Baca juga: