Dalam rangka menyambut hari Natal, banyak banget kegiatan yang bisa kita lakukan bersama-sama dengan keluarga. Meski masih dalam situasi pandemi, hari Natal masih bisa dirayakan dengan seru kok walaupun hanya di rumah aja.

Yang penting, Lo sekeluarga bisa kumpul bareng dan ikut merasakan indahnya vibes hari Natal tahun ini. Mulai dari masak bareng, pasang pohon natal, sampai bikin lomba kecil-kecilan bisa jadi contohnya.

Nah, biar perayaan Natal tahun ini bisa tetap meriah dan menyenangkan, ini dia rekomendasi kegiatan seru menyambut Natal di rumah.

Menghias Pohon Natal Bersama Keluarga

kegiatan seru menyambut hari natal
via Unsplash

Kegiatan pertama yang bisa Lo lakukan bersama dan paling simple adalah memasang pohon Natal bersama-sama dengan anggota keluarga. Tidak peduli ukuran pohonnya besar atau kecil, justru keseruannya adalah saat menghias pohon Natal tersebut.

Biasanya bisa menggunakan lampu hias atau orang biasa menyebutnya dengan lampu tumblr. Bisa juga ditambah ornamen kecil seperti gantungan berbentuk bola dan lain-lain.

Serunya lagi, biasanya kita bisa menaruh harapan atau permohonan kado di sela-sela pohonnya. Siapa tau Santa Claus datang dan membaca permohonan itu hehe.

Masak Bersama

kegiatan sambut natal di rumah
via Unsplash

Kegiatan kedua yang gak kalah seru adalah masak-masak bareng. Hari Natal pastinya bakal sepi kalau Lo gak ada acara makan bareng keluarga.

Nah, proses masak ini biasanya yang jadi seru karena semua anggota keluarga bisa ikut bantu dan jadi banyak variasi menu masakan. Biasanya sih yang masih anak-anak kebagian buat menghias makanannya ya.

Video Call dengan Saudara

kegiatan seru sambut natal di rumah
via iStock

Karena masih dalam situasi pandemi, sepertinya kumpul-kumpul dengan saudara belum memungkinkan untuk tahun ini. Tapi gapapa, setahun ini kan kita udah adaptasi dengan sistem video call untuk saling tatap muka jarak jauh.

Dengan begitu, Lo masih bisa bertemu dan ngobrol sama saudara-saudara yang tinggalnya jauh meski dari rumah masing-masing. Kalo Lo kreatif, bisa aja bikin kuis kecil-kecilan biar suasana Natal lebih hidup.

Fashion Show Tema Natal

kegiatan seru sambut natal di rumah
via Las Vegas Journal

Rekomendasi kegiatan ini agak effort, tapi pasti seru kalo Lo mau coba di rumah. Yes, coba deh bikin fashion show kecil-kecilan di rumah sambil nunjukin best outfit Natal versi masing-masing anggota keluarga.

Biasanya outfit paling unik bakal dapet kado entah dari orang tua atau anggota keluarga lainnya.

_

Nah itu dia rekomendasi kegiatan yang bisa Lo lakukan untuk menyambut hari Natal walaupun hanya dari rumah.

Merry Christmas!