Mbapee beli saham mayoritas

Kylian Mbappe lewat perusahaan yang dimiliki Interconnected Ventures dikabarkan telah membeli saham mayoritas klub divisi dua Liga Prancis, Stade Malherbe Caen (FC Caen).

Adapan nilai pembelian itu sekitar 15 juta euro atau setara Rp264,3 miliar.

Pemain yang baru bergabung dengan Real Madrid itu mengakuisisi 80 persen saham Caen lewat Coalition Capital selaku entitas investasi dari Interconnected Ventures,

Mbappe menggantikan pemilik saham mayoritas sebelumnya yaitu Oaktree dari Amerika Serikat.

Langkah signifikan

Meski demikian, Interconnected Ventures atau Mbappe belum secara personal  mengumumkan detail pembelian saham dan jumlah biaya akuisisi yang digelontorkan.

Namun sejumlah media mensinyalir kalau dana yang dikeluarkan berkisar 15-20 juta.

Lewat pernyataan resmi, Caen menyebut langkah ini menjadi sesuatu yang signifikan.

“Transaksi ini menandai langkah signifikan dalam pengembangan strategis klub dan memperkuat ambisi untuk tetap menjadi salah satu klub paling sukses di sepak bola Prancis,” demikian pernyataan resmi Caen sebagaimana dikutip dari AFP pada Rabu (31/7) waktu setempat.

Akuisisi 80% Saham Caen, Kylian Mbappe Jadi Pemilik Klub Sepak Bola Profesional Termuda

Mbappe pemilik klub sepak bola profesional termuda

Lebih lanjut, akuisisi akan memberi Caen sumber daya strategis dan tambahan untuk memperkuat kebijakan olahraga, modernisasi infrastruktur, serta pengembangan proyek inovatif lainnya.

FYI, akuisisi ini menjadikan Kylian Mbappe yang baru berumur 25 tahun sebagai pemilik klub sepak bola profesional termuda.

Selian itu, Mbappe sempat melakukan trial di Caen saat masih berusia 13 tahun, sebelum akhirnya bergabung di akademi sepak  bola AS Monaco saat berusia 14 tahun.

Nantinya CEO Interconnected Ventures yang merupakan teman dekat Mbappe, Ziad Hammoud, akan mengambil alih sebagai pimpinan klub Stade Malherbe Caen.

“Kami bertekad untuk menciptakan lingkungan yang menjadi tempat bertumbuhnya bakat-bakat pemain muda dan klub harus dapat mempertahankan identitasnya dengan kekuatan dan ambisi,” kata Hammoud dalam siaran pers.

Top image via PIERRE-PHILIPPE MARCOU/AFP

Let us know your thoughts!

  • Jadi Juara Grup G, Gregoria Mariska Tunjung Melangkah ke Babak 16 Besar Olimpiade Paris 2024

  • Atlet Menembak Putri “Kim Yeji” Curi Perhatian Netizen

  • Arsenal Resmi Rekrut Bek Timnas Italia Riccardo Calafiori