Sudah siap belum? Salah satu festival musik paling keren bakal balik lagi! Joyland Festival Jakarta 2024 siap nemenin akhir tahun lo dengan memori yang nggak bakal lo lupain.
Mulai dari lineup musisi global sampai lokal, plus segudang aktivitas seru, ini dia bocoran lengkap biar lo bisa menikmati semuanya dengan maksimal!
Apa Itu Joyland Festival Jakarta?
Joyland tuh bukan cuma festival musik biasa, coy. Ini event yang digarap sama Plainsong Live, promotor musik lokal yang udah eksis sejak 2009. Foundernya, Ferry Dermawan sama Lintang Sunarta, selalu punya misi bikin pengalaman nonton yang nggak sekadar keren, tapi juga ngena di hati.
Selain Joyland, Plainsong Live juga ngegarap event kayak Djakarta Artmosphere, konser FKJ, Men I Trust, sampai Efek Rumah Kaca. Bahkan tahun depan mereka udah nge-book The Drums buat manggung di Indo. Makin gak pengen ngelewatin event ini kan?
Joyland sendiri udah ada sejak 2011, sebagai festival yang santai tapi tetap megah. Mulai dari musik keren, seni lokal, sampai aktivitas buat segala umur. Cocok banget buat lo yang pengen have fun sambil tetap dapet experience baru.
Kapan & Dimana?
🗓 22–24 November 2024
📍 Lapangan Baseball GBK Senayan, Jakarta
Lokasinya strategis banget, gampang dijangkau, dan luas buat eksplorasi.
Pilihan meeting point dan opsi buat isi perut sebelum hura-hura juga deket banget, tinggal ‘ngesot’ ke FX atau bisa effort dikit ke Plaza Senayan.
Buat yang masih kekeh mau bawa kendaraan juga gak susah, soalnya ada lapangan parkir tepat di seberang venue.
Siapa yang Tampil?
Lineup kali ini? Edan sih! Dari musisi internasional sampai lokal, semuanya ada.
Jumat, 22 November 2024:
St. Vincent: Penyanyi dan gitaris asal AS yang dikenal dengan gaya eksentrik dan album All Born Screaming. Lagu-lagu seperti Digital Witness dan New York wajib ditunggu.
DYGL: Band indie rock dari Jepang dengan energi segar dan vokal yang catchy, cocok buat pecinta musik alternatif.
Bubble Tea and Cigarettes: Duo pop dari Los Angeles yang membawa suasana dreamy lewat musiknya.
Efek Rumah Kaca: Band indie Indonesia dengan lagu-lagu bertema sosial seperti Di Udara dan Pasar Bisa Diciptakan.
The Adams: Band power pop lokal dengan hits seperti Hanya Kau dan Konservatif.
Sabtu, 23 November 2024:
AIR: Duo asal Prancis ini merayakan 25 tahun album debutnya, Moon Safari, dengan lagu ikonik seperti Sexy Boy.
Balming Tiger: Kolektif musik alternatif dari Korea Selatan dengan gaya unik yang menggabungkan berbagai genre.
Silica Gel: Kuartet indie rock dari Korea yang terkenal dengan eksplorasi sound eksperimental.
Hindia: Proyek solo Baskara Putra, membawa lagu-lagu penuh makna seperti Secukupnya dan Evaluasi.
Maliq & D’Essentials: Grup jazz-soul yang selalu menghadirkan performa enerjik dengan lagu seperti Dia.
Lomba Sihir: Band indie pop yang terkenal dengan aransemen ceria dan lirik segar.
Bombay Bicycle Club photographed by Tom OxleyMinggu, 24 November 2024:
Bombay Bicycle Club: Band indie rock asal Inggris yang kembali dengan album baru One Big Day. Lagu klasik seperti Always Like This juga akan dibawakan.
Surprise Chef: Grup instrumental jazz-funk dari Australia dengan groove santai.
MONO: Band post-rock asal Jepang yang dikenal dengan komposisi megah dan emosional.
The SIGIT: Band rock lokal dengan lagu-lagu bertenaga seperti Black Amplifier.
White Shoes & The Couples Company: Grup pop retro yang membawakan gaya musik vintage Indonesia.
Majelis Lidah Berduri: Kolektif puisi musikal yang menampilkan karya puitis dalam bentuk pertunjukan panggung.
Lebih dari Musik!
Joyland tuh nggak cuma soal konser doang. Banyak aktivitas seru yang bikin lo betah:
🎸 Lily Pad Stage: Panggung eksperimental bareng White Shoes & The Couples Company.
😂 Shrooms Garden Comedy: Stand-up comedy bareng Soleh Solihun, siap ngakak pol!
👨👩👧 White Peacock Family Area: Workshop dan aktivitas seru buat keluarga.
🎥 Cinerillaz Outdoor Cinema: Kurasi Joko Anwar, pastinya nggak bakal mengecewakan.
🛍 Joyland Village: Kuliner dan produk lokal buat lo yang pengen belanja atau sekadar cuci mata.
Harga Tiket & Cara Beli
🎟 3 Days: Mulai Rp1.038.000 (early entry).
🎟 Daily Pass : Mulai Rp498.000.
🎟 VIP: Rp1.408.000.
Langsung cek ke joylandfest.com buat beli tiketnya, atau pantau Instagram mereka di @joylandfest buat update.
View this post on Instagram
Do’s and Don’ts di Joyland Festival Jakarta 2024
Do’s:
✔️ Pakai Outfit Nyaman
Jangan lupa sneakers paling nyaman, bro. Lo bakal banyak jalan, jadi pastikan kaki lo aman dan nggak capek. Boleh banget beater shoes mengingat Jakarta lagi sering ujan!
✔️ Bawa Power Bank
Enjoy the festival tanpa harus ada beban upload ke media sosial, tapi standby powerbank incase lo butuh pesen ojol atau sekedar janjian ketemu temen lo dan ngabarin orang rumah! Jangan sampe HP lo tewas di tengah festival!
✔️ Datang Lebih Awal
Semakin awal lo datang, semakin banyak yang bisa lo eksplor. Plus, dapet spot strategis buat nonton musisi favorit.
✔️ Stay Hydrated
Cuaca Jakarta kadang nggak bersahabat. Bawa botol minum buat isi ulang biar lo tetap fit.
✔️ Gunakan Transportasi Umum
Parkiran pasti penuh sesak. Naik MRT atau transportasi umum lainnya bakal jauh lebih praktis.
Don’ts:
❌ Datang Tanpa Persiapan
Lo bakal rugi kalau datang nggak tau jadwal atau area festival. Cek rundown dulu biar lo nggak kelewatan penampil favorit.
❌ Lupa Cek Cuaca
Jakarta kadang hujan, jadi pastikan lo siap bawa jas hujan atau payung kecil.
❌ Bikin Sampah Sembarangan
Hargai lingkungan festival, coy. Gunakan tempat sampah yang udah disediain.
❌ Datang Sendirian (Kalau Gampang Bosan)
Ajak temen lebih asik. Solo juga boleh, tapi pastikan lo siap eksplor sendirian.
Ikutin do’s and don’ts ini biar experience lo di Joyland Festival makin maksimal! 🎶
Updated 22/11/2024 – 18.38
Line-up Update!
—
Let us know your thoughts!
-
JESEDEF Dominasi Piala Citra 2024: Nirina & Ringgo Bawa Pulang Piala Utama
-
Dari Ring WWE ke Kabinet: Trump Pilih Linda McMahon Jadi Menteri Pendidikan AS
-
Manga One Piece Umumkan Hiatus 2 Minggu Susul Anime-nya, Fans Khawatir Kondisi Kesehatan Eiichiro Oda