Kementerian Kelautan dan Perikanan (KKP) menyampaikan jika susu ikan dipastikan akan masuk ke menu program makan bergizi gratis (MBG).
Kementerian Kelautan dan Perikanan pastikan susu ikan masuk ke menu program makan bergizi gratis
Sebelumnya susu ikan sempat menjadi polemik yang memunculkan pertanyaan terkait nilai gizi dari produk tersebut.
Namun Direktur Jenderal Penguatan Daya Saing Produk Kelautan dan Perikanan KKP (PDSPKP) Budi Sulistiyo menegaskan pemerintah telah memastikan menu tersebut untuk masuk ke program MBG.
Hingga saat ini pihaknya masih gencar melakukan promosi susu ikan ke dapur-dapur pusat.
“Salah satunya, nanti kita mengenalkan. Itu ada sekian dapur. Dapur nanti akan beli dan semuanya nanti ketua dapur-nya yang menentukan,” kata dia saat ditemui setelah acara bakti sosial dalam memperingati Hari Ikan Nasional 2024 di Jakarta, sebagaimana yang diberitakan oleh Antara, Kamis, 21 November 2024.
Pemerintah lakukan promosi hingga pemantauan proses pengolahan
Budi mengatakan hingga saat ini produksi susu ikan secara domestik telah mencukupi untuk menjadi pilihan menu dalam program ambisius Presiden Prabowo Subianto, makan bergizi gratis.
Oleh karena itu, selain mempromosikan susu tersebut, Kementerian Kelautan dan Perikanan akan memantau proses pengolahan dari para produsen agar dapat distandarisasi.
Proses pengolahan susu ikan seperti kebersihan, pemilihan bahan baku, hingga tingkat keasinan air (salinitas) akan dipantau oleh KKP.
“Nanti kita dorong dan promosikan dan kita pantau standarnya. Cara pengolahannya harus memenuhi standar, dari kebersihan, bahan baku, salinitas,” ujar Budi.
Let uss know your thoughts!
Feature Image Courtesy of ANTARA FOTO/Hafidz Mubarak A