Jess No Limit, seorang YouTuber dan gamer ternama Indonesia, baru-baru ini menerima penghargaan dari Museum Rekor Dunia Indonesia (MURI) dengan gelar sebagai pemilik kanal YouTube dengan jumlah subscriber terbanyak se-Asia Tenggara.

Jess No Limit dapat rekor MURI, jadi YouTuber dengan subscriber terbanyak di Asia Tenggara

Pada Rabu, 13 Maret 2025, Jess No Limit mengungkapkan rasa syukurnya atas pencapaian tersebut melalui unggahan di akun media sosial pribadinya.

“Puji Tuhan, pada Rabu, 13 Maret 2025 kemarin, aku mendapat anugerah Rekor MURI atas rekor Kanal YouTube dengan Subscriber Terbanyak di Asia Tenggara,” demikian bunyi unggahan YouTuber bersama asli Tobias Justin tersebut @jessnolimit pada Sabtu, 14 Maret 2025.

Hingga saat berita ini diturunkan, kanal YouTube Jess No Limit telah memiliki lebih dari 53,7 juta subscriber.

Jumlah tersebut menegaskan posisinya sebagai salah satu kreator konten paling berpengaruh di platform YouTube.

Terima penghargaan di acara Penganugerahan Rekor MURI 2025

Dalam video yang diunggah di kanal YouTube-nya, Jess No Limit menunjukkan piagam penghargaan dan medali yang diterimanya dari MURI di acara Penganugerahan Rekor MURI yang digelar pada Rabu, 13 Maret 2025 lalu.

Atas pencapaiannya ini, Justin berharap dapat terus berkarya dan memberikan manfaat bagi banyak orang.

“Semoga aku bisa terus berkarya, menginspirasi, dan memberikan manfaat bagi banyak orang. Terima kasih MURI atas penghargaan dan apresiasi ini. Mari terus berkarya dan memberikan yang terbaik ke depannya,” ujarnya.


Let uss know your thoughts!