Setelah dirilis 6 Juni lalu, Nike React ISPA (Improvise/Scavenge/Protect/Adapt) boleh dibilang tidak sesukses pendahulunya ‘Nike Element React 87’. Bahkan sepatu ini masih dijual dan dapat ditemukan di website salah satu retailer dengan harga retail.
Berbeda dengan React 87 yang dikenal lewat collab-nya dengan Undercover, Nike React ISPA seperti tidak bisa bersaing dengan pendahulunya.
Membahas sepatu ini secara materi, Nike ISPA memang unik. Pemilihan deconstructed water-resistant bootie with perforated mesh on the upper berguna untuk meingkatkan kemampuan breathability sepatu ini. Bagian midsole juga meng-highlight brand ISPA melalu jahitan dan logo swoosh yang bisa dibilang cukup besar, hiker style laces juga menjadi hal yang perlu diperhatikan.
Hal ini menjadi sebuah pertanyaan besar, Ada apa dengannya?
Apakah sepatu ini sulit untuk di-mix & match dengan outfit setiap orang? Atau memang karena kurang hype?