Karakter One Piece gantikan logo siluet Kappa

One Piece kembali menjamah ranah fashion. Bekerja sama dengan Kappa Japan, Monkey D. Luffy dan kelompok Topi Jerami kini dipastikan bakal hadir di produk-produk Kappa dan bakal dirilis pada 19 Maret mendatang.

Total ada 6 produk yang bakal dirilis, yang terdiri adri 2 produk hoodie dan 4 produk T-shirts. Menggantikan siluet sepasang pria dan wanita bersandar pada satu sama lain di logo Omini khas Kappa, koleksi ini didominasi dengan ilustrasi sang karakter utama, Luffy, yang bersandar dengan karakter-karakter One Piece lain seperti Zoro, Sanji, Ace dan Shanks.

Selain itu, ada juga opsi lain yang menghadirkan adegan “TO BE CONTINUED” khas One Piece yang muncul di setiap akhir episode di bagian depan hoodie.

Koleksi ini bakal tersedia beberapa secara online. Cek koleksi lengkapnya di sini.

Ini tentunya bukan kali pertama One Piece hadir di ranah fashion. Beberapa waktu lalu, One Piece juga sempet beberapa kali merilis beberapa sepatu bersama dengan PUMA sepanjangan tahun 2019 lalu. Seenggaknya ada 3 siluet kolaborasi yang dirilis, yakni CELL Endura, LQD CELL dan Cell Venom

CELL Endura

LQD CELL

Cell Venom

Nggak cuma itu, One Piece juga langganan kolaborasi dengan BAPE. Sampe saat ini keduanya udah merilis tiga kolaborasi berbeda sejak pertama kali berkolaborasi pada tahun 2012.

Sementara kolaborasi pertama keduanya banyak dikritik karena kurangnya branding BAPE, kolaborasi kedua di tahun 2017 berhasil mendapat respon positif .baik dari kalangan pecinta anime maupun dari kalangan pecinta streetwear. Di tahun 2018, AAPE mengumumkan bahwa kolaborasi ketiganya dengan One Piece. Kolaborasi tersebut itu mencakup T-Shirt, Hoodie Zip-Up AAPE, dan sejumlah produk lainnya.

Kolaborasi mana yang menurut lo paling keren? Tell us in the comments below!