Dijual dengan harga yang ramah di kantong, nasi goreng merupakan salah satu kuliner favorit rakyat Indonesia
Nasi goreng sultan belum lama ini menjadi berita viral. Pasalnya kuliner yang dikenal dengan harga bersahabat tersebut merupakan rakyat Indonesia. Bahkan nasi goreng juga disukai oleh para turis, namun apa jadinya kalau nasi goreng di jual dengan harga IDR 1 juta?
Dibagikan lewat kanal YouTube Bobon Santoso ‘The Santoso‘, dia menceritakan pengalaman menyantap nasi goreng yang mahal tersebut. Secara sekilas, penampilan nasi goreng itu memang terlihat eksklusif dan memiliki banyak toping.
Begini rasa dari menu dengan harga selangit tersebut
Dijual oleh sebuah restoran di kawasan Ubud, Bali, nasi goreng tersebut memiliki harga sekelas makanan sultan. Meski demikian nasi goreng itu cukup menarik perhatian para netizen.
Dalam video itu, Bobon juga memperlihatkan daftar harga menu dari restoran itu. Nasi goreng untuk porsi perorang dijual dengan harga IDR 285.000,-, namun pada akhirnya Bobon memilih untuk mencoba nasi goreng dengan harga IDR 1 juta yang cocok untuk disantap berdua.
Meski tidak berekspektasi banyak, Bobon sendiri terlihat cukup kaget saat melihat menu itu disajikan di atas meja. Pasalnya, nasi goreng itu dihidangkan bersama dengan menu pelengkap lainnya seperti bebek goreng, pepes ikan, daging kambing, sambal udang dan kerupuk.
“Oh my God, so yummy. Gua gak bisa ngegambarin, nasi goreng ini memang layak jadi yang termahal,” ucapnya setelah mencicipi nasi goreng sultan tersebut.
Dibuat oleh orang Indonesia, sang istri kesulitan membedakan rasanya
Saking enaknya di lidah Bobon, dia sempat mengira kalau nasgor itu dimasak oleh chef internasional. Tapi ternyata, salah satu staff menuturkan kalau nasi goreng sultan itu merupakan buatan orang Indonesia.
-
Nasi Goreng Tanpa Nasi Jadi Menu Andalan Sebuah Warung
-
Bule Bikin Nasi Goreng, Caranya Aneh!
-
Durian Disajikan Di Atas Nasi Goreng dan Sambal Belacan, Apa Rasanya?
Bobon sendiri menuturkan kalau nasi goreng di tempat itu sangat sesuai. Baik dari segi penampilan dan penyajian, bahkan terbilang nyaris sempurna. Uniknya saat sang istri mencoba, justru dia tidak merasakan sesuatu yang spesial.
“Enak sih, tapi gak ada bedanya sama yang dua puluh ribu,” tutur istri Bobon. Sontak Bobon terkejut dan melakukan pembelaan kalau mungkin istrinya saja yang tidak bisa membedakan.
—
Kalau beli di kaki lima, satu juta bisa buat porsi 3 bulan itu!