Gundam buatan pengrajin model replika
Seorang pengrajin model replika asal Ciasem, Subang, Jawa barat berhasil membangun robot Gundam raksasa.
Tingginya mencapai 5,3 meter dan sudah digarap sejak bulan Mei lalu!
Baca juga: NASA Bakal Pasang Nuklir di Bulan?
Gundam RX-78-2 dari kayu mahoni dan triplek
Pengrajin tersebut bernama Anwar Maulana. Ia membagikan proses pengerjaan robot tersebut lewat akun Facebook pribadinya.
Ia menjelaskan bahwa Gundam RX-78-2 tersebut adalah permintaan pembeli asal Bali untuk dipamerkan pada perayaan tahun baru mendatang.
Kerangkanya dibuat dari kayu mahoni dan dirangkai dengan material triplek setebal 3 mm.
Harga robot replika tersebut mencapai Rp25 juta. Ia menyebut bahwa robot ini adalah karya termahal dan terbesar yang ia buat. Pasalnya Gundam yang ia buat rata-rata hanya setinggi 2 hingga 3 meter.
Menurutnya, robot tersebut sebenarnya bisa ia selesaikan dalam waktu 2 bulan. Namun karena Anwar mengerjakan pesanan lain, ia pun membutuhkan waktu 6 bulan.
Baca juga: Inilah Password Paling “Pasaran” di Indonesia: dari Naruto, Bajingan Hingga Kont*l
Ingin diskusi dengan Bandai
Gundam adalah waralaba asal Jepang yang dibuat berdasarkan serial manga/anime dengan judul yang sama. Serial tersebut pertama kali diperkenalkan pada 7 April 1979 dengan hak cipta dimiliki oleh Bandai Namco melalui Sunrise.
Beberapa waktu terakhir replika robot tersebut sempat dibuat dan dipamerkan di beberapa gelaran dunia, termasuk Olimpiade Tokyo beberapa waktu lalu.
Menanggapi soal hak cipta, Anwar pun mengaku ingin bisa bertemu dengan perwakilan Bandai untuk berdiskusi.
“Saya mau ketemu dengan orang Bandai-nya. Tanggapan dia bagaimana?” jelas Anwar, dikutip dari Kumparan.
“Sebenarnya (saya) mempromosikan Gundam. Gundam itu kan kelasnya menengah ke atas. Yang menengah ke bawah pada enggak tahu, makanya saya perkenalkan. Kebanyakan merasa aneh, karena lebih kenal Transformers.”