Dikeluhkan masyarakat sekitar
Bau sampah menyengat menjadi salah satu masalah yang tengah dihadapi Pemerintah Kota Bandung di sejumlah Tempat Pembuangan Sementara (TPS).
Tidak bisa dipungkiri bau itu muncul karena jumlah sampah yang kian menumpuk.
Baca juga: Pegawai Negeri di Malaysia Dilarang Panggil &’Sayang’ atau ‘Dear’ ke Sesama Rekan Kerja
Siram minyak sereh untuk mengurani bau sampah
Untuk mengatasi dan mengurangi bau, Plh Wali Kota Bandung, Ema Sumarna mengatakan, Dinas Lingkungan Hidup (DLH) melakukan upaya penyiraman minyak sereh untuk sementara waktu.
“Khususnya di TPS yang berdekatan dengan pasar,” kata Ema saat meninjau TPS Pasar Ciwastra, Senin 8 Mei 2023.
Baca juga: Berbagi Kebaikan Jadi Rahasia Panjang Umur?
Penumpukan dampak normalisasi TPA Sarimukti?
Lebih lanjut, Ema menyebut bahwa penumpukan yang terjadi merupakan efek proses normalisasi TPA Sarimukti.
Ema optimis upaya penangan sampah di Kota Bandung akan berangsur normal dan membaik lewat beberapa upaya pendekatan.
Salahs atunya edukasi kepada masyarakat.
“Kota ini milik bersama. Mari bertanggung jawab secara proporsional, mana yang menjadi tanggung jawab pemerintah, mana yang menjadi partisipasi masyarakat,” jelasnya.
Top image via ANTARA FOTO/Raisan Al Farisi/foc.
—
Let us know your thoughts!