Ceritakan awal mula terjadinya kekerasan fisik
Amber Heard akhirnya memberikan kesaksiannya untuk pertama kali selama menjalani sidang melawan Johnny Depp.
Ia menyatakan dirinya sangat mencintai Depp, namun terpaksa harus meninggalkannya karena kekerasan fisik yang ia terima dari sang suami.
“Dia adalah cinta dalam hidupku. Tapi dia juga adalah hal lain, dan hal itu mengerikan,” ujar Amber Heard, dilansir dari AFP.
Dalam kesaksiannya, Heard mengaku hubungan pernikahan mereka mulai hancur sejak tahun 2012. Ia menyatakan bahwa Depp pertama kali melakukan kekerasan fisik ketika Heard menertawakan salah satu tatonya.
Bintang “Aquaman” tersebut bertanya kepada Depp mengenai salah satu tatonya yang sudah memudar. Depp akui tato tersebut merupakan nama dari mantan kekasihnya, Winona Ryder.
Heard tertawa mendengar hal tersebut karena ia menganggap Depp hanya bercanda. Namun, Depp langsung menamparnya dan melontarkan sumpah serapah kepada Heard.
Johnny Depp dinyatakan berada di bawah pengaruh alkohol dan obat-obatan
Selama waktunya dalam kesaksian, Amber Heard sebut Depp adalah pasangan yang memiliki sifat cemburu akut. Terkadang, Depp melarangnya untuk memiliki waktu sendiri atau berteman dengan rekan sesama aktornya.
Depp kerap menuduh Heard berselingkuh dan dilanjutkannya dengan menghancurkan barang dirumahnya atau melakukan kekerasan fisik kepada Heard.
“Tuduhan dan kemudian dia akan meledak. Dia akan melempar gelas atau membalikkan meja, dan kemudian memukul dinding yang sangat dekat dengan kepala saya,” ujar Heard.
Dalam pernyatannya, Heard percaya bahwa semua kekerasan yang dilakukan Depp adalah sebab dari mengonsumsi alkohol dan obat-obatan secara berlebih.
Menurutnya, setiap jenis minuman atau obat-obatan yang dikonsumsi memiliki pengaruh terhadap seberapa kencang atau marahnya Depp terhadap Heard.
Persidangan ini adalah hal paling menyakitkan yang pernah ia lewati
Proses persidangan antara Amber Heard dan Johnny Depp ini telah berlangsung dari 12 April 2022, dengan inti masalah kekerasan fisik dan opini palsu yang merugikan keduanya.
Melalui The Washington Post, Heard nyatakan dirinya mendapatkan kekerasan fisik dari Depp. Di sisi lain, Depp harus melewati berbagai tuduhan dan pemecatan dari beberapa proyek yang sedang ia jalankan.
Pemeran Captain Jake Sparrow tersebut menuntut Heard sebesar 50 juta dollar AS karena tuduhan-tuduhan yang ia berikan, serta klaim bahwa Heard merupakan korban kekerasan domestik.
Mengetahui hal itu, Heard mengugat balik dan nyatakan dirinya merupakan korban kekerasa fisik serta pelecehan.
“Mengerikan bagi saya untuk duduk disini selama berminggu-minggu dan menghidupkan kembali semuanya,” ujar Heard.
What do you think? Let us know!
-
Met Gala 2022, Best Dressed Celebrity Attendees
-
Petisi Depak Amber Heard Dari Aquaman 2 Sudah Capai 3 Juta Tanda Tangan
-
Ekspor Sapu Lidi 25 Ton Ke India, Sadariah Curi Perhatian
Top Image via NPR