Hadirnya pandemi corona ini memang memberikan dampak yang besar bagi semua orang, salah satunya musisi. Namun, industri musik dikenal dengan solidaritas yang kuat dimana konsep kolaborasi bisa terus dilakukan untuk menciptakan karya baru.

Nyatanya, pandemi ini tidak menyurutkan semangat para musisi untuk tetap produktif di masa sulit seperti ini. Karena walaupun harus terpaksa mengisolasi diri di rumah, para musisi masih bisa berkarya dengan aplikasi yang memungkinkan menciptakan kolaborasi hanya dari rumah saja.

Sebenarnya juga tidak hanya untuk para musisi, buat lo yang ingin menumpahkan energi kreatif dengan membuat musik bersama teman-teman yang juga sedang di rumah. Sekarang lo tidak perlu pusing lagi karena sudah banyak aplikasi yang memungkinkan lo tetap berkarya dari rumah.

Nah apa saja sih aplikasi yang bisa membantu lo membuat musik kolaborasi dengan hanya dari rumah saja?

BandLab

BandLab adalah aplikasi digital audio workstation yang hadir secara gratis. Buat lo yang mau mencoba rekaman atau produksi musik tanpa ribet, cocok banget cobain aplikasi ini.

Dalam aplikasi pengedit musik ini juga disediakan beragam efek dan suara yang menarik perhatian dari beberapa genre musik. Selain itu, BandLab juga memungkinkan lo melakukan produksi musik secara kolaboratif sehingga bisa saling bertukar ide jarah jauh.

Download BandLab di sini.

SoundStorming

SoundStorming akan menarik buat lo yang suka bermain gitar. Aplikasi ini memungkinkan lo untuk merekam melodi dan riff gitar yang lo buat sendiri.

Setelah direkam, output audionya pun juga bisa dipublikasikan ke profil SoundStorming yang sudah tersedia. Hal ini membuat hasil rekaman lo bisa ditambahkan elemen musik lain untuk mengembangkan ide yang sudah ada.

Download SoundStorming di sini.

Endless

Endless adalah salah satu aplikasi iOS terbaru dan hadir secara gratis. Aplikasi ini menyajikan sebuah workstation audio yang memudahkan buat pemula menggunakannya.

Selain itu, aplikasi ini juga memungkinkan pengguna lainnya untuk bisa jamming bersama untuk menciptakan musik baru yang diambil dari rumah masing-masing. Beda dengan lainnya, kreasi musik lo bisa dipublikasikan dalam format video untuk mendapatkan visual teknik yang lebih jelas.

Download Endless di sini.

Bandpass

Buat lo pengguna Android juga tersedia aplikasi sejenis. Namanya Bandpass, dimana aplikasi ini menghadirkan workstation audio yang sederhana dan memudahkan lo untuk berkolaborasi jarak jauh di tengah pandemi seperti ini.

Bandpass juga menyediakan lebih dari 3000 sampel suara untuk membantu lo belajar memproses sebuah efek audio dalam musik.

Download Bandpass di sini.

_

Nah, ini dia aplikasi yang bisa membantu lo tetap produktif dengan cara kolaborasi ide musik hanya dari rumah. Kira-kira, aplikasi mana yang mau lo download?