Batavia Collective, musik hasil penggabungan tiga kepala.

Setiap tahunnya, industri musik semakin diramaikan dengan talenta-talenta berbakat. Kehadirannya menarik perhatian karena semakin memberikan warna baru dalam industri ini.

Salah satunya seperti Batavia Collective, sebuah kolektif musik asal Jakarta dengan variasi musik yang mereka sajikan. Yuk, kita mengenal mereka lebih dalam.

Batavia Collective

Batavia Collective
via Berita Angkasa

Canggih dan penuh perasaan, begitulah gambaran dari anak-anak Jakarta yang tergabung dalam Batavia Collective. Terdiri dari Elfa Zulhan (drum), Doni Joesran (keys), dan Kenny Gabriel (synthesizer), ketiganya menghadirkan variasi musik yang sungguh hangat.

Pemikiran tiga kepala dikumpulkan menjadi satu, alhasil nuansa jazz klasik, hip hop, sampai deep house mereka satukan menjadi warna musik yang lebih fresh. Dari konsep cross-genre yang mereka lakukan berhasil membuat musik yang lebih hangat dan mudah diterima banyak orang.

Baca juga:

Mereka pun masih berusaha menghadirkan musik-musik klasik meski Jakarta sudah cukup modern untuk saat ini. Mengingat nama ‘Batavia‘ juga diambil dari bekas ibu kota Hindia Belanda pada jaman dulu.

Pencampuran nuansa modern dan klasik inilah yang membuat mereka tampak berbeda. Bahkan tak lupa juga dalam setiap karyanya mereka berusaha menggali musik Nusantara.

Rilis “Affirmation”

Melanjutkan hadirnya album kompilasi dari Berita Angkasa bertajuk Adiksi Adaptasi, ketiga musisi ini juga telah merilis video live session mereka membawakan lagu Affirmation.

Lagu ini menjadi karya pertama mereka yang dirilis tahun 2020 lalu. Sebagai pelengkap vokalnya, mereka pun turut mengajak Kamga untuk menyumbangkan suaranya dalam lagu ini.

Lewat lagu ini, mereka ingin menunjukkan sisi jazz dengan komposisi dan aransemen yang natural. Sehingga orang yang tidak terbiasa mendengar musik jazz pun tetap bisa menikmatinya.

_

Kita tunggu karya-karya terbarunya dari Batavia Collective, ya!