Billie Eilish rilis studio album kedua dan MV lagunya
Akhirnya, yang kita tunggu-tunggu dari bintang pop Billie Eilish datang juga!
Album bertajuk “Happier Than Ever” baru aja keluar, berbarengan dengan rilisnya official MV lagu dengan judul yang sama. Video klip yang ia tayang perdana Jumat 30 Juli kemarin itu seakan jadi ‘cherry on top‘ dari lagunya yang sangat emosional.
Sementara itu, album dengan 16 lagu ini merupakan studio allbum keduanya lewat Darkroom/Interscope Records. Bagaikan curahan hati, lagu-lagunya punya lirik yang apa adanya dan membuat pendenganrnya terpana.
Seperti biasa, musik dalam album tersebut tercipta atas campur tangan produsernya (sekaligus kakaknya), Finneas dengan home studio-nya di LA.
Video Klip “Happier Than Ever“
Mengikuti rilisnya album kedua itu, Billie Eilish juga meluncurkan MV single “Happier Than Ever” yang ia sutradarai sendiri.
Video klip tersebut makin memperlihatkan mood yang emosional dari lagunya dengan visual yang dramatis namun ‘apa adanya’.
Esensi, artwork, dan palet warna album ini terinspirasi dari beberapa artis favoritnya, seperti Julie London, Frank Sinatra, dan Peggy Lee. Selain itu, ia juga terinspirasi dari ‘golden era‘ tahun 1950-an dan 60-an, menurut pernyataan resmi.
Pengalaman paling memuaskan dan mendalam
Lewat postingannya, Billie Eilish mengatakan kalau pembuatan album ini adalah pengalaman paling memuaskan dan mendalam yang ia alami dengan musiknya.
Ia juga mengatakan bahwa album ini membuatnya lebih dewasa dan lebih banyak refleksi diri. Ya, kelihatan dari lirik-liriknya, sih.
Selain itu, Pada bulan September 2021 nanti, Disnet+ bakal merilis film “Happier Than Ever: A Love Letter to Los Angeles“. Film itu akan menampilkan Eilish yang menyanyikan album terbaru itu di Hollywood Bowl.
—
Baca juga: