Beberapa waktu lalu, Britney Spears baru saja mengunggah sebuah video baru di akun Instagram-nya. Dalam video tersebut ia menceritakan kisahnya selama musim panas.
Namun, fans-nya melihat ada yang janggal dalam video tersebut. Terlihat seperti Britney Spears mengirimkan pesan tersirat di dalamnya.
RamenGvrl berhenti jadi rapper? Temukan alasannya di SINI
Britney Spears Terlihat Semakin Ketakutan
Video ini diunggah Spears pada Selasa, 13 Oktober 2020. Spears terlihat seorang diri sambil bercerita bagaimana pengalamannya selama musim panas.
“Bagaimana pun, musim panas ini amat menyenangkan bagi saya. Saya belajar banyak, saya tertawa banyak, saya banyak berenang. Namun yang paling penting adalah saya belajar bahwa hidup penuh kejutan di setiap momennya,” katanya dalam video itu.
- Cristiano Ronaldo Positif Covid-19 Setelah 6 Kali Swab Test!
- iPhone 12 Resmi Diumumkan Apple
- Najwa Shihab Jadi Perempuan Paling Dikagumi di Indonesia
Meski ia menceritakan kisah yang menyenangkan, kolom komentar Spears dipenuhi para fans yang semakin khawatir dengan keadaannya.
“She sounds so scared and scripting something! She’s moving so much because of how nervous she is!!!! Body language people she’s scared for her life!” tulis salah satu fans-nya.
Dari gerak-geriknya, ia terlihat seperti orang yang sedang gugup dan di bawah tekanan. Begitu juga dengan matanya yang selalu melirik, terkesan seperti ia membaca script dan merasa terancam.
Masker unik hasil kolaborasi anak negri, penasaran? KLIK DI SINI
Britney Spears dan Konservatori
Sejak 2008, Britney Spears telah diputuskan pengadilan untuk mengikuti konservatori. Sampai saat ini Spears masih melanjutkan perjuangan konservatori melawan ayahnya sendiri, Jamie Spears.
Dalam kasus tersebut, Spears menghapus kewajiban ayahnya sebagai pemegang konservatori atas dirinya yang telah dipegang selama 12 tahun.
Buat yang belum tau, konservatori ini adalah konsep hukum perwalian di Amerika Serikat dimana ada seorang wali yang ditunjuk sesuai keputusan pengadilan atas seseorang yang dianggap tidak bisa membuat keputusannya sendiri.
Biasanya konservatori ini dijalankan pada kelompok lansia, rentan, atau ada masalah kejiwaan.
Bosan dengan gaya hidup yang itu-itu saja? Coba gaya hidup INI
_
Semoga keadaan Britney baik-baik saja ya. Buat fans Britney, bisa loh beli kaos di Sonderlab.co.