Salip WAP Cardi B, Dynamite BTS kembali berada di puncak
Setelah sempat turun dan disalip oleh WAP Cardi B, kini Dynamite milik BTS kembali ‘meledak’. Mereka berhasil kembali berada di puncak tanggal lagu Billboard Hot 100.
Prestasi tersebut merupakan kali ketiga Dynamite BTS berada di posisi teratas Billboard Hot 100 sekaligus kembali memecahkan rekor meski tidak secara beruntun.
Begini tangga lagu Billboard Hot 100 terupdate
Seperti dirilis dari akun resmi Billboard, pada minggu ini BTS berhasil mengalahkan single WAB Cardi B yang turun ke posisi ke dua. Pada pekan sebelumnya WAP Cardi B berahasil bertengger di peringkat teratas.
Sementara itu lagu ‘remake‘ dari Justin Bieber featuring Chance the Rapper berjudul Holy langsung berhasil menembus peringkat ketiga Billboard Hot 100 pekan ini. Bieber sendiri sebenarnya dengan lagu Holy versinya tanpa Chance the Rapper sudah berhasil 20 kali menembus posisi sepuluh besar di Billboard Hot 100.
Suntuk di rumah aja? Nih coba playlist INI
Jadi boyband K-pop pertama
BTS sendiri sebelumnya sempat merasakan ‘ademnya‘ puncak Billboard Hot 100 untuk dua pekan beruntun. Di mana capaian tersebut mereka lakukan pada pekan pertama dan kedua bulan September.
Setelah itu, pada pekan ketiga dan keempat, Dynamite sempat redup dan melorot ke posisi kedua usai dilewati oleh lagu WAP Cardi B. Namun tidak butuh waktu lama, Dynamite kembali meledak dan naik ke posisi pertama mengalahkan WAP Cardi B featuring Megan Thee Stallion.
-
BTS dan Fortnite Berkolaborasi, Bakal Hadirkan Kejutan yang “Belum Pernah Ada Sebelumnya”
-
BTS Catat Sejarah di Billboard Hot100 Charts!
-
Fangirl BTS Nekat Bunuh Diri, Apa Alasannya?
Atas prestasinya, BTS sendiri menjadi boyband K-pop pertama yang bisa memuncaki Billboard Hot 100. Lebih gokilnya bukan hanya satu kali, melainkan tiga kali berada di posisi puncak Billboard Hot 100.
Bosan dengan gaya hidup yang itu-itu saja? Coba gaya hidup INI
—
Wah, para ARMY pastinya lagi pada happy nih!