Dieng merupakan salah satu daerah dataran tinggi yang terletak di Provinsi Jawa Tengah dengan kondisi alam yang indah nan mempesona. Baru-baru ini, Dataran Tinggi Dieng, Jawa Tengah mengalami fenomena frost atau embun beku yang menyerupai salju.
Kepala Pusat Data Informasi dan Humas Badan Nasional Penanggulangan Bencana (BNPB), Sutopo Purwo Nugroho menyampaikan, fenomena alamiah ini terjadi setiap tahun di Pegunungan Dieng.
Fenomena alamiah Dataran TInggi Dieng ini diburu oleh banyak wisatawan untuk mengabadikan momen tersebut. Kepala UPT Dinas Pariwisata Dieng, Aryadi mengatakan, embun es atau upas muncul di dataran tinggi Dieng saat terjadi penurunan suhu. “Suhu di Dieng saat malam hari berkisar antara minus 2 derajat Celicius hingga minus 5 derajat Celcius. Fenomena embun salju ini banyak diburu wisatawan untuk selfie,” katanya.
Pengin liat salju..??
Gk perlu jauh" ke Eropah, datang sj ke dataran tinggi Dieng Banjarnegara Jateng.
Dieng makin indah dg salju. pic.twitter.com/32AVinq2WP— nobody.. (@SetiaAdy_p) June 26, 2019
Kemunculan embun yang membeku di kawasan dataran tinggi Dieng, Kabupaten Banjarnegara, Jawa Tengah, diperkirakan terjadi hingga beberapa bulan ke depan. pic.twitter.com/VAPXIcboRp
— 107.7 FM Moestopo Radio (@Moestopo_Radio) June 24, 2019
Badan Meteorologi, Klimatologi, dan Geofisika (BMKG) menanggapi penyebab terjadinya fenomena frost ini ternyata adalah hal yang normal.
“Menyikapi kondisi suhu dingin yang menyebabkan terjadinya fenomena embun beku di wilayah dataran tinggi Dieng dalam beberapa waktu belakangan ini, kejadian kondisi suhu dingin tersebut merupakan fenomena yang normal”, dalam caption situs BMKG.