Film superhero asal Indonesia, Gundala (2019) kembali membawa kabar baik. Film ini baru saja mendapatkan pujian positif dari salah satu situs resmi penghargaan bergengsi, Golden Globe Awards.

Pujian itu terdapat pada sebuah review berjudul “Gundala Kicks off Indonesia’s Superhero Cinematic Universe“. Yuk lihat review untuk film Gundala ini.

Review Positif Film Gundala

film gundala
via Golden Globe Awards

Review tersebut ditulis oleh Ting Ting Xiu. Dalam ulasannya ia mengatakan, “Gundala telah memberikan Bumilangit Cinematic Universe formula pencampuran genre yang sukses menggabungkan sekuens aksi seni bela diri, humor, dan mitologi,

Tidak hanya dari sisi kualitas karya, Ting Ting Xiu juga memberikan pujian untuk sang sutradara, Joko Anwar. Dalam review tersebut, dikatakan bahwa Joko Anwar mampu menghadirkan ketegangan yang canggih dan visual yang apik.

Dikenal karena keluwesannya dalam berbagai genre yang berbeda. Anwar menceritakan kisahnya dengan ketegangan yang canggih dan visual yang apik,” tulis Xiu dalam situs resmi Golden Globes.

Tentunya ulasan ini menjadi kabar yang menggembirakan sekaligus membanggakan bagi Indonesia. Berkat karya anak bangsa, nama Indonesia bisa terus dipandang di kancah internasional.

Bukan Kali Pertama Gundala dapat Pujian

film gundala
via Okezone

Rupanya, review positif yang diberikan Golden Globe Awards ini sudah jadi yang kesekian kali bagi Gundala. Sebelumnya, film ini sudah mendapat banyak sekali pujian atas kualitasnya.

Gundala juga pernah mendapat pujian dari Presiden Marvel Studios dan Kepala Bidang Kreatif Marvel, Kevin Feige. Bahkan ia memberikan dukungan kepada Joko Anwar dan Bumilangit Cinematic Universe dalam peluncuran Disney+ Hotstar Grandfest 2020 lalu.

Film garapan Joko Anwar ini juga berhasil masuk nominasi di ajang Asian Film Awards. Bahkan bersaing dengan film Korea Selatan, Parasite.

_

Wah, jadi makin ga sabar nih nonton hasil film selanjutnya dari Bumilangit Cinematic Universe.

Gimana tanggapan Lo?