Menangkan kategori Best Picture dan Grand Prix

Film Indonesia bertajuk Like & Share besutan sutradara Gina S Noer berhasil meraih penghargaan di Osaka Asian Film Festival.

Adapun film itu memenangkan kategori Best Picture dan Grand Prix.

Gina S Noer yang hadir menerima secara langsung penghargaan tersebut

Jadi momen peringatan film Indonesia

Lewat akun instagramnya, Gina S Noer memaerkan foto piagam yang dia terima di sebelah poster Osaka Asian Film Festival.

Menerima penghargaan seperti menonton adegan favorit Anda. Itu mungkin mewakili ingatan Anda tentang sebuah film, tetapi itu mungkin tidak pernah mewakili keseluruhan perjalanan,” tulis Gina S Noer.

Dia juga menyebut kalau penghargaan itu jadi momen bagi dia dan film Indonesia untuk menhargai setiap momen dalam pembuatan film.

Pasang surut. Risiko yang kita pilih. Kegagalan yang harus kita terima. Namun, itulah yang membuat membuat film bisa bermakna,” tulisnya.

Film Indonesia Besutan Gina S Noer Raih Penghargaan di Osaka Asian Film Festival

Berikan apresiasi buat Osaka Asian Film Festival dan semua yang terlibat

Sosok wanita itu juga tidak lupa mengucapkan terima kasih kepada Osaka Asian Film Festival.

Terutama para juri yang telah memilih Like & Share serta memberikan catatan yang baik.

Selain itu dia juga mengucapkan selamat kepada pemenang lain.

“Dan yang terpenting… Terima kasih untuk semua anggota tim (dan sistem pendukung mereka), mereka yang ada di foto, dan mereka yang tidak. Kalian tahu siapa kalian. Terima kasih telah berani dan rentan—sepanjang waktu. Cinta kalian semua,” tutupnya dalam unggahan.

https://www.instagram.com/p/CqAeOmEyvpY/?utm_source=ig_embed&ig_rid=ffb17f56-efbe-403a-9029-019028ad6306

Siap tayang di Netflix

Sempata tayang di bioskop Indonesia pada Desember 2022, sebentar lagi Like & Share juga bisa disaksikan via Netflix.

Film yang dibintangi Arawinda Kirana, Aurora Ribero, Aulia Sarah, Kevin Julio, dan Jarome Kurnia berikisah tentang dua anak SMA yang kerap membuat konten ASMR.

Meski dilarang, Lisa tetap menekuni hobi itu dan akhirnya terjadi sebuah masalah.

Apakah kamu sudah menontonnya? Coba donk share us your thoughts!