Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas bakal tayang pada festival internasional 2021
Film Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas dipastikan bakal tayang pada salah satu festival bergengsi dunia. Yakni Toronto International Film Festival (TIFF) 2021 yang berlangsung di Toronto, Kanada, 9 – 18 September 2021.
“Seperti Dendam, Rindu Harus Dibayar Tuntas akan tayang di Toronto International Film Festival untuk kategori Contemporary World Cinema,” tulis akun resmi @sepertidendamfilm.
Acara ini sendiri udah berlangsung selama 44 tahun sejak pertama kali mulai pada 1976 silam. Seperti Dendam bukan film Indonesia pertama yang berhasil lolos ke festival ini. Sebelumnya beberapa film festival Indonesia seperti Headshot (2016), Marlina si Pembunuh Empat Babak (2017) dan sejumlah film lain udah lebih dulu tayang.
Gak cuma Toronto International Film Festival, diketahui film ini juga tayang pada festival film internasional lainnya. Yakni Locarno Film Festival ke-74 yang akan berlangsung 4-14 Agustus.
Locarno Film Festival sendiri udah digelar secara tahunan sejak 1946 di Locarno, Swiss. Seperti Dendam akan tayang dengan judul internasionalnya Vengeance is Mine, All Other Pay Cash.
Film perdana Sal Priadi dan kembalinya Ratu Felisha
Film besutan sutradara Edwin yang menyutradari film hits Posesif ini sebelumnya udah memperkenalkan jajaran pemeran utama.
Seperti Dendam menjadi film perdananya Sal Priadi yang biasa kita kenal sebagai musisi. Namun kali ini ia akan beradu akting dengan segenap pemain lainnya. Edwin pun turut menggang Marthino Lio, Ladya Cheryl, Reza Rahadian, dan Ratu Felisha.
Apalagi akting Ratu Felisha dan Lidya Cheryl yang sangat ditunggu-tunggu. Pasalnya Lidya diketahui udah lama hiatus dari dunia akting.
Hasil adaptasi novel
Seperti Dendam merupakan film hasil adaptasi novel dari Eka Kurniawan dengan judul yang sama. Bercerita tentang Ajo Kawir (Marthino Lio) yang mengalami masalah medis impotensi.
Masalah impotensi ini pun ternyata memiliki hubungan erat dengan persahabatan antara Ajo Kawir dengan Tokek (Sal Priadi). Hal ini membuat Ajo Kawir mulai menutupi permasalahnnya dengan mengubah sifatnya menjadi lebih keras supaya tetap terlihat maskulin.
Sampai akhirnya Ajo Kawir bertemu dengan seorang perempuan tangguh bernama Iteung (Ladya Cheryl).
Mengetahui alur ceritanya, mungkin kali ini bisa cocoklogi dengan foto Sal Priadi yang sempat tersebar lagi pergi ke toko obat kuat.
Well, temukan akhir kisah Ajo Kawir pada film Seperti Dendam, Rindu Harus dibayar Tuntas.
-
88Rising Umumkan Head in the Clouds 2021, Berikut Line Up-nya!
-
SNSD Tampil Dengan Formasi Lengkap, Reuni?
-
Di Olimpiade, Angkat Besi Jadi Cabang Olah Raga Paling Konsisten Sumbang Medali