Dari Gojek, Omicron hingga “Oki dan Nirmala!”

Gojek dipastikan bakal menggunakan 100 persen motor listrik mulai tahun 2030.

Sementara itu, ASEAN Para Games 2022 yang resmi dipastikan bakal digelar di solo.

Selain itu, ada pula kabar pembangunan tol bawah air di ibu kota baru, serta kisah “Oki dan Nirmala” yang akan comeback dalam format live action!

Berikut kabar baik sepekan terakhir yang mungkin lo lewatin!


  • Gojek gunakan 100 persen motor listrik

Gojek dan TBS Energi Utama bakal gunakan motor listik 100 persen pada tahun 2030.

Direktur Electrum dan CEO Gojek Kevin Aluwi menyebut bahwa kerja sama ini adalah upaya mendukung pemerintah dalam mengembangkan industri listrik yang terintegerasi.

Kedua pihak bahkan mengaku sudah mengadakan uji coba selama setahun terakir dengan menggunakan motor listrik dan baterai swap di Jakarta.

Perlu diketahui pula, Gogoro sebelumnya sempat mengadakan program serupa di Taiwan. Saat ini negara tersebut telah memiliki 450 ribu pengendara, 10 ribu stasiun pertukaran baterai di 2.300 lokasi, dan 250 juta baterai swap.

Gojek Bakal 100 Persen Gunakan Motor Listrik Mulai 2030

  • Solo jadi tuan rumah ASEAN Para Games 2022

Solo dipastikan akan jadi tuan rumah ASEAN Para Games 2022. Sosok Wali Kota Solo, Gibran Rakabuming pun dipastikan akan menjabat sebagai ketua panitia penyelenggara Indonesia ASEAN Para Games Organizing Committee (INASPOC) 2022.

Bukan cuma Solo, venue gelaran ini juga akan menyebar di sejumlah kota di sekitar Solo seperti Karanganyar dan Boyolali.

Menurut Gibran, ini adalah bukti bahwa Solo sudah siap menggelar event internasional.

Semangat Juang Atlet Nusantara Jelang PON Papua

  • Ibu kota baru bakal punya tol bawah air

Ibu kota baru di Kalimantan Timur direncanakan akan punya tol bawah laut.

Saat ini rencana tersebut tengah digarap Kementerian Pekerjaan Umum dan Perumahan Rakyat (PUPR).

Menurut Kepala Badan Pengatur Jalan Tol (BPJT) Danang Parikesit, tol tersebut akan Balikpapan-Samarinda menuju ibu kota baru, Nusantara.

Danang menyebut, saat ini rencana tersebut masih dalam proses pembahasan Detail Engineering Design (DED).

Jadi ada semacam terowongan yang ditenggelamkan di laut atau di sungai sehingga kendaraan bisa melintas,” kata Danang kepada wartawan di Gedung Auditorium Kementerian PUPR, Jakarta, Senin (24/01/2022).

Jokowi Tetapkan "Nusantara" Sebagai Nama Ibukota Baru

  • Menkes: Omicron bisa sembuh tanpa perlu ke RS

Menteri Kesehatan Budi Gunadi Sadikin mengungkapkan bahwa nggak semua pasien covid-19 varian perlu dirawat ke rumah sakit. Mereka yang bergejala ringan hanya perlu melakukan isolasi mandiri (isoman).

Mereka yang melakukan isoman adalah yang mengalami demam, batuk dengan saturasi oksigen di atas 95%, hingga pilek.

Selama isoman mereka hanya perlu minum vitamin kalau demam siapkan panadol penurun panas, Insya Allah sembuh,” terang Budi Gunadi Sadikin dalam konferensi pers di Jakarta, Kamis (27/1/2022).

  • Kisah klasik “Oki dan Nirmala” kembali dalam bentuk live action

Kisah “Oki dan Nirmala” siap diadaptasi jadi serial live action!

Cerita dari majalah Bobo tersebut akan digarap Paragon Pictures dan Ideosource Entertainment.

Sosok Tissa Biani pun sudah dipastikan ikut berperan sebagai karakter Nirmala.

Kini proses casting tengah bergulir untuk mencari sosok aktor cilik pemeran Oki.

Menurut produser Robert Ronny dan Andi Boediman, proyek ini tergolong penting untuk digarap. Mereka menyebut bahwa Indonesia “darurat konten anak yang positif.”

Jika proyek ini disambut positif, bukan tidak mungkin jika karakter-karakter lain dari majalah Bobo ikut diadaptasi jadi live action di masa mendatang.

Inget "Oki dan Nirmala" dari Majalah Bobo? Kini Diadaptasi Jadi Serial Live Action!