Atlet renang junior Indonesia borong medali di hari pertama
Di hari pertama kompetisi akuatik SEA Age Group Championship 2023, atlet renang junior Indonesia meraih lima medali emas, delapan perak, dan empat perunggu.
Kompetisi akuatik hari pertama ini diselenggarakan di Stadion Akuatik Gelora Bung Karno (GBK) Jakarta, pada Kamis, 24 Agustus 2023.
Perolehan medali emas yang diwakili oleh atlet renang junior Indonesia
Medali emas pertama berhasil dibawa pulang oleh Arya Adrean Putra Haryono di nomor 50 meter gaya dada putra.
Setelah kemenangan yang didapatkan oleh Arya, Akhmada Javier Hamid kembali mendapatkan medali emas pada nomor 100 meter gaya punggung putra.
Kemudian medali emas juga berhasil dibawa pulang oleh Kaisar Hansel Putra Fansiscus di nomor 50 meter gaya bebas putra.
Tak ingin kalah dengan atlet putra, Adelia Cantika Aulia cetak sejarah dengan meraih dua medali emas sekaligus pada nomor 100 meter gaya punggung putri dan 50 meter gaya bebas putri di SEA Age Group Championship 2023.
Perolehan medali perak
Selain medali emas, Indonesia juga berhasil mendapat medali perak di hari pertama SEA Age Group Championship 2023
Medali perak pertama diraih oleh reli grup 400 meter untuk gaya bebas campuran (unur 18 tahun dan U-18) yang ddiwakili oleh M. Akbar Putra Taufik, Jeremy Elyon, Arqayla Najwari, dan Adelia Chantika Aulia.
Kemudian perolehan perak berhasil didapatkan oleh Izzy Dwifaiva Hefrisyanthi dan Patrice Euginia Fauzi. Keduanya masing-masing menang di nomor 400 meter gaya bebas putri.
Berikutnya ada Elizabeth Puan Ayu Kinanthi di nomor 50 meter gaya dada putri.
Selain itu ada pemenang perak di nommor 100 meter gaya punggung putri yang diwakili oleh Flairene Candrea dan Nicole Callysta Phiong.
Perolehan medali perunggu
Medali perunggu di kejuaraan akuatik ini berhasil didapatkan oleh Agung Sulaksono dan M. Akbar Putra Taufik di kategori 400 meter gaya bebas putra.
Kemudian Bilqish Wijiningtyas N di nomor 100 meter gaya kupu-kupu putri serta Samuel Maxson Septionus di kategori 50 meter gaya bebas putra.
Sejauh ini Indonesia memperoleh total 17 medali dan berada di peringkat ketiga dalam klasemen sementara SEA Age Group Championship 2023.
—
Let uss know your thoughts!
-
Pemerintah Dorong Penyiraman Jalan Untuk Mengurangi Debu
-
Untuk Pertama Kalinya, India Sukses Mendarat di Bulan
-
Timnas MMA Indonesia Borong 4 Medali di Kejuaraan 1st Asian Mixed Martial Arts (AMMA) Championship 2023
-
Pagelaran Sabang Merauke: Pertunjukan Spektakuler yang Tampilkan Musik, Tari dan Koleksi Wastra Nusantara
Courtesy of Unsplash/Jonathan Chng