Here’s how (and why!)
Seorang ilmuwan bernama Viktor Tóth ingin membuat akun Twitch untuk streaming hasil penelitiannya.
Akun tersebut akan menyiarkan konten gaming.
Namun yang jadi host bukan manusia, melainkan seekor tikus yang dilatih untuk bermain game.
Baca juga: Satpam di Cilincing Viral Setelah Tersambar Petir, Sempat Ambruk Namun Selamat
Streaming tikus main game “DOOM II”
Viktor Tóth adalah seorang software engineer sekaligus ahli saraf.
Ia melakukan percobaan terhadap seekor tikus untuk mempelajari antarmuka komputer otak, sembari menunjukan pontensi yang mungkin didapatkan dari eksperimen serupa.
Tikus tersebut pun dilatih untuk memainkan game klasik “DOOM II” rilisan tahun 1994.
Untuk bermain, tikus tersebut disambungkan dengan pengikat khusus. Setelah itu, binatang tersebut tersambung dengan bola dengan sensor khusus yang dapat bergulir sebagai controller.
Untuk melatih sang tikus, Tóth pun memberikan air gula sebagai imbalan ketika hewan tersebut melakukan hal yang “benar” seperti berjalan di koridor.
Baca juga: Embrio Dinosaurus Ditemukan dalam Kondisi Sempurna, Bakal Menetas di Cina Selatan?
Streaming untuk biayai penelitian
Menurut Tóth, ia tertarik untuk bikin akun Twitch untuk membiayai penelitiannya.
Ia mengaku sudah mengeluarkan sekitar USD2.000 (sekitar Rp28 juta) dari tabungan pribadinya untuk membiayai eksperimen tersebut.
“Aku pernah memiliki seekor tikus bernama Romero yang bisa berjalan selama 15 menit pada suatu waktu, hal itu adalah hasil yang baik. Uniknya, ia melakukan eksperimen ini begitu lama dan tidak kelelahan atau ingin pergi,” ujar Tóth.
“Jadi jika aku bisa membuat sang tikus betul-betul ingin tahu terhadap game, hasilnya tentu akan sangat menarik.”
Your thoughts? Let us know in the comments below!