Plastik ramah lingkungan dari DNA sperma
Menyiasati isu sampah, para peneliti Tiongkok tengah merancang alternatif plastik ramah lingkungan.
Uniknya, produk tersebut dibuat dari bahan baku yang nggak biasa; DNA sperma salmon!
Baca juga: Sharing Konten Dewasa A La Siskaeee Lewat Twitter di Indonesia Ternyata Bisa Didenda Rp500 Juta
Plastik ramah lingkungan dari sperma salmon
Plastik tersebut dibat dari DNA sperma salmon yang digabungkan dengan bahan dari minyak nabati.
Kombinasi tersebut menciptakan material licin seperti gel yang disebut hidrogel.
Gel tersebut lalu bisa dicetak menjadi berbagai bentuk, yang kemudian dikeringkan lewat proses pembekuan.
Dalam prosesnya, para ilmuwan pun sudah berhasil menciptakan berbagai bentuk; dari puzzle hingga cangkir.
Baca juga:
Paling berkelanjutan
Plastik berbasis minyak membutuhkan panas dan zat beracun untuk produksi, serta membutuhkan waktu ratusan tahun untuk terurai.
Meski kini banyak produk plastik yang digadang-gadang dapat didaur ulang, faktanya kebanyakan plastik dibakar atau dibuang sembarangan juga.
Para ahli pun mengklaim bahwa plastik dari sperma salmon ini sebagai opsi yang paling berkelanjutan.
Your thoughts? Let us know in the comments below!