Banyak Orang Kini Lebih Nyaman Browsing di TikTok dan Instagram Daripada Google
Siapa di sini yang masih sering pake Google buat nyari sesuatu? Atau malah beralih ke media sosial kayak TikTok dan Instagram buat dapetin berbagai rekomendasi? Misalnya lagi nyari tempat makan hits atau hotel yang nyaman buat staycation.
Kalau ternyata kalian lebih sering searching di media sosial, kalian nggak sendirian. Berdasarkan riset yang dilakukan sama perusahaan teknologi marketing SOCI di Amerika Serikat, banyak orang di generasi Z (18-24 tahun) yang milih mencari informasi lewat Instagram dan TikTok ketimbang Google.
Sumber: Forbes
(via Giphy)
Hasil Studi Tersebut
67%: Gen Z nyari informasi dari Instagram
62%: Gen Z nyari informasi dari TikTok
61%: Gen Z nyari informasi dari Google Search
45%: Gen Z nyari informasi di Snapchat
39%: Gen Z nyari informasi di Google Maps
37%: Gen Z nyari informasi di Facebook
Sumber: Forbes
“Google berada dalam pertarungan yang intens buat menjaga relevansinya sebagai mesin pencari di kalangan pengguna muda.”
- Direktur SOCi, Damian Rollison, dikutip dari Forbes.
Apa Alasan Gen Z Milih Nyari Informasi di Media Sosial?
Berdasarkan beberapa generasi Z yang diwawancarai sama NBC News, alasan umum Gen Z milih nyari informasi di media sosial kayak Instagram dan TikTok adalah karena mereka lebih nyaman mencari sesuatu di platform visual.
TikTok contohnya, dianggap lebih mudah menyajikan informasi karena Gen Z gampang mendapatkan video dari hal yang mereka cari lewat TikTok. Bahkan ada juga yang bilang kalau TikTok jadi kayak “Google-nya” mereka.
Apa yang Bikin Posisi Google Sebagai Search Engine Terancam?
Menurut Senior Vice President Google, Prabhakar Raghavan, Google saat ini menyadari kalau pengguna baru internet saat ini nggak memiliki mindset dan ekspektasi yang sama dengan yang mereka pikirkan.
“Anak muda nggak memiliki ekspektasi seperti yang ditetapkan sebelumnya. Pertanyaan yang mereka tanyakan sangat berbeda,” katanya dalam acara yang diadakan Fortune, dikutip dari NBC News.
(via Giphy)
What are your thoughts? Let us know!
(Courtesy of Pexels)