Jual Pringles lewat eBay, terdengar normal?

Keripik Pringles dijual oleh seorang netizen melalui situs lelang eBay. Pada awalnya, hal tersebut mungkin terdengar normal.

Namun apakah masih normal kalau ia menjual satu keping Pringles seharga Rp 35,6 juta?

Ia menjual keping keripik tersebut karena bentuknya yang dianggap unik. Keping yang dijual memiliki lipatan pada ujung keripik.

Pringles terlipat ke belakang dengan sedikit retakan didalamnya tapi tetap kuat. Jangan lewatkan, Anda tidak akan melihatnya lagi!” ujar sang penjual.

Pringles memiliki bentuk keripik yang nyaris selalu sempurna dan mempunyai bentuk yang konsisten. Maka dari itu, kepingan keripik yang terlihat sedikit berbeda merupakan sesuatu yang berharga untuk netizen.

Confused Britney Spears GIF

Pembayaran bisa dicicil

Ternyata, bukan hanya 1 atau 2 orang saja yang menjual kepingan Pringles melalui eBay. Banyak yang akui bahwa mereka telah menemukan bentuk-bentuk ‘unik’ dalam kemasan Pringles.

Beberapa pengguna eBay yang menjual kepingan tersebut membuka kesempatan bagi para pembeli untuk membayar keping keripik melalui cicilan.

Hal tersebut menjadi bahan tertawaan di media sosial. Terutama karena harga Pringles di Inggris yang dibanderol engan harga 1.65 pound atau Rp 30 ribu saja.

No Way What GIF by Your Happy Workplace

Bukan fenomena pertama

Selain Pringles, tentunya kalian pernah melewati fenomena dimana salah satu saus limited edition McDonald’s dijual seharga 15,350 AS Dollar atau sekitar Rp 231 juta.

Saus Szechuan tersebut pertama kali diproduksi pada tahun 1998, namun dihentikan.

Melalui situs eBay, ada yang menjual saus tersebut seharga Rp 231 juta pada tahun 2017. Lucunya, saus Szechuan tersebut laku terjual!

Selain McDonald’s, Cheetos juga pernah menjadi bahan pembicaraan. Seorang netizenb menemukan snack Cheetos yang berbentuk gorilla Harambe yang tewas terbunuh.

Nilai lelang yang didapatkan Cheetos Harambe tersebut sangatlah fantastis. Harganya mencapai 99,900 AS Dollar atau sekitar Rp 1,5 miliar.

Season 5 No GIF by The Office

What do you think? Let us know!

Top Image via Marketing Interactive