Pagi ini (29/3), kita dihebohkan dengan kilang minyak Pertamina di Balongan, Indramayu yang terbakar. Sebanyak 350.000 barel diperkirakan ludes dilalap si jago merah pada dini hari tadi.

Diperkirakan adanya pipa yang bocor menjadi penyebab dari kebakaran dahsyat ini. Lantas bagaimana status stok bahan bakar minyak (BBM) nasional pasca kejadian ini?

Stok BBM Nasional Pasca Kebakaran Kilang Minyak Pertamina

Kilang Minyak Pertamina
ANTARA FOTO/Dedhez Anggara

Dilansir dari IDX Channel, kejadian tersebut telah menyebabkan tiga unit tangki 42 T301 A, B, dan C terbakar. Kebakaran ini terjadi pada tangki yang dipakai untuk menampung BBM jenis Premium.

Direktur Logistik dan Infrastruktur Pertamina, Mulyono menyatakan bahwa stok BBM nasional statusnya masih aman usai kebakaran kilang minyak Pertamina tersebut. Tercatata masih ada 10,5 juta barel yang tersisa dan ini masih cukup untuk 27-28 hari ke depan.

Jadi tidak ada masalah untuk gasoline karena permintaan 390 Mb atau 62,5 ribu kiloliter,” kata Mulyono dikutip dari CNN Indonesia.

Baca juga:

Kilang Minyak Pertamina
SINDONews

Masyarakat pun diminta untuk tidak panik, karena stok Solar masih tersedia 8,8 juta barel dan jumlah ini cukup untuk sampai 20 hari ke depan. Sedangkan untuk Aftur masih tersedia 3,2 juta barel, cukup untuk 74 hari ke depan.

Jadi sekali lagi, tidak perlu panik. Stok sangat banyak. Sangat berluber. Ini karena kondisi belum normal jadi konsumsi belum banyak,” tambahnya.

Kilang Minyak Pertamina Balongan Sudah 3 Kali Terbakar?

Kilang Minyak Pertamina
Bisnis

Rupanya, si jago merah udah langganan terjadi di kilangan minyak Pertamina Balongan, Indramayu ini. Terhitung sudah tiga kali terjadi kebakaran di kawasan yang memang menjadi sumber api menyala.

Kejadian pertama terjadi pada Oktober 2007 silam. Namun pada saat itu kebakaran tidak sampai merusak fasilitas produksi, tapi hanya mengganggu fasilitas pembuangan limbah.

Kejadian kedua terjadi pada Januari 2019 lalu. Pada saat itu fasilitas yang terbakar adalah boiler penyuplai gas, namun dalam 20 menit kobaran api sudah bisa dipadamkan.

Kejadian ketiga adalah yang terjadi pada pagi hari ini (29/3) yang diduga melahap tiga tangki Premium. Sampai artikel ini ditulis, api masih berkobar di lokasi kejadian.

_

Stay safe teman-teman di kawasan Balongan, Indramayu! Semoga semua dalam keadaan aman dan terkendali.