‘Baskara juga main Animal Crossing?’
Begitulah pertanyaan saat gua mengetahui dirinya merilis KK.Evaluasi, bagi para fans Hindia pastinya tahu kalau lagu tersebut merupakan remake dari ‘Evaluasi‘ yang sempat dirilis oleh Baskara Putra pada bulan Maret tahun lalu.
Usut punya usut, ternyata Baskara Putra sendiri memang sempat merekomendasikan game #ANIMALCROSSING tersebut lewat cuitannya, tidak lama setelah masa PSBB dimulai.
Yang Jumat ini beli Animal Crossing siapa aja? Tukeran friend code di kolom reply dari sekarang 😁 Jauhi wabah, dekati New Horizons #AnimalCrossing
— Baskara Putra / Hindia (@wordfangs) March 18, 2020
Bahkan dirinya menawarkan para fans bertukar ‘friend code‘ dari Nintendo Switch dan memungkinkan dirinya bermain bersama dengan para penggemarnya.
Kenapa judulnya ditambahin KK? Siapa sih K.K.?
Bagi mereka yang tidak bermain game tersebut, pasti sedikit bingung dengan pemilihan judul tersebut. Jadi, pada Animal Crossing, K.K. merupakan seorang artis/musisi dan seluruh pemain pada fase awal dari game tersebut berlomba-lomba untuk merapikan pulau mereka dan mendapatkan rating bintang 3.
Salah satu alasannya adalah ketika rating sudah mencapai bintang 3, maka K.K. sang musisi akan mampir dan mengadakan konser pertama di pulau si pemain. Menariknya, setelah konser tersebut selesai, setiap minggunya, tepatnya di hari Sabtu, K.K. akan terus datang untuk menggelar konser dan si pemain bisa me-request lagu kepadanya.
Biar gak penasaran, cek video di bawah ini
Sama seperti Baskara, K.K. juga punya banyak lagu loh dan para pemain Animal Crossing pastinya berlomba-lomba untuk melengkapi seluruh lagu K.K. agar bisa di putar pada ‘music player‘ di game tersebut.
Ciri khas K.K, bernyanyi tanpa pelafalan yang jelas.
Bagi orang awam pasti akan berkata ‘Apa sih, gak jelas nyanyi atau gumam. ngomong apa sih?‘, tapi ternyata justru itu yang menjadi daya tarik dari setiap lagu yang dikeluarkan oleh K.K.
Hindia sendiri menurut gua berhasil mengirimkan pesan dan ciri khas lagu-lagu yang dibawakan serta dipopulerkan K.K. pada game Animal Crossing : New Horizons.
Nih kalo gak percaya, bandingin sendiri versi Hindia dengan K.K. yah
Gimana sama persis kan cara pelafalan dan menyanyikannya dengan versi KK Evaluasi milik Hindia?
—
Well done Baskara! Jujur, meskipun gua bukan penikmat musik lo, tapi versi KK Evaluasi sangat menghibur dan bikin gua pengen main lagi. Lebih keren lagi kalo beneran bisa didapetin di game, fix bakal gua pasang tuh!
*kalo lo baca ini, add friend code gua donk. nanti kita saling bantu dan visit :) #ngarep*
Baca juga: Animal Crossing, Teman Terbaik-ku Saat #DIRUMAHAJA