DPR pertanyakan kenapa Kemendikbud nggak kerja sama dengan sineas dalam negeri saja
Belum lama diumumkan, kerja sama antara Kemendikbud dengan Netflix sudah menuai kritik. Hal tersebut disampaikan oleh Ketua Komisi X DPR RI, Syaifulah Huda. Menurutnya, kerja sama tersebut tidak memberi ruang pertumbuhan untuk kreativitas dalam negeri karena hanya menayangkan film dokumenter asing.
“Kami merasa banyak anak bangsa yang lebih kreatif untuk membuat film dokumenter, film pendek, hingga panduan belajar bagi peserta didik selama masa belajar dari rumah,” ujar Huda, dilansir dari Merdeka.
Source: Twitter
“Ini kenapa Kemendikbud sebagai rumah besar pendidikan di tanah malah menggandeng penyedia layanan streaming dari luar negeri untuk sekedar menyediakan film dokumenter.”
Bukan cuma itu, Huda juga mempertanyakan kontribusi layanan streaming tersebut untuk negara.
“Kita masih punya Pusat Film Nasional (PFN), kita masih punya banyak mahasiswa dari Desain Komunikasi Visual. Kenapa tidak diberikan kesempatan bagi mereka,” kata Huda.
Kemendikbud hadirkan film-film dokumenter @NetflixID pada program #BelajarDariRumah. Simak berita selengkapnya di https://t.co/l85Ui3Nv5h.
— #MerdekaBelajar (@Kemdikbud_RI) June 17, 2020
Selain itu, Huda juga menyarankan untuk Kemdikbud untuk memperbaiki kurikulum agar sesuai dengan situasi pandemi.
“Kurikulum pandemik ini akan memberikan panduan bagi stakeholder Pendidikan untuk memberikan kejelasan target kompetensi dan metode belajar yang sesuai dengan kebutuhan serta kondisi peserta didik,” ucapnya
Enam tayangan sudah disiapkan Kemendikbud dan Netflix untuk tayang di TVRI
Sebelumnya Kemendikbud mengumumkan kolaborasi bersama Netflix dengan menayangkan beberapa tayangan Netflix di stasiun tv nasional TVRI mulai hari Sabtu, 20 Juni 2020 mendatang.
Menurut Nadiem Makarim selaku Menteri Pendidikan dan Kebudayaan, kerja sama ini ditujukan untuk membantu peserta didik, orang tua dan guru yang memiliki keterbatasan akses internet.
Lewat kerja sama ini, setidaknya ada 6 judul yang sudah dikonfirmasi akan tayang, dengan rentang tema yang cukup luas: Our Planet, Street Food: Asia, Tidying Up with Marie Kondo, Spelling the Dream, Chasing Coral dan Night on Earth.