Komunitas Jadi Tempat Bersosialisasi?

Udah jadi rahasia umum kalau manusia adalah makhluk sosial yang butuh temen buat sharing pengalaman ataupun bercanda. Dan kadang, banyak orang memilih komunitas buat menampung hal itu. 

Ini tercermin dalam jumlah komunitas di Indonesia yang “menjamur.” Menurut data Sosial Media Line dan Kominfo, jumlah komunitas di Indonesia mencapai 395 ribu sejak 2008 hingga 2021. Komunitas itu tersebar di berbagai platform media sosial, salah satunya Facebook.

Kenapa Banyak Komunitas Terbentuk di Facebook?

Facebook menjadi salah satu tujuan warga RI buat bikin komunitas, (mungkin) penyebabnya karena media sosial tersebut punya fitur grup yang bikin anggota komunitas lebih gampang bergabung dan nge-share informasi di komunitas itu. 

Selain itu, medsos juga memudahkan orang-orang yang punya pemikiran yang mirip buat saling berbagi pandangan dan (mungkin) bisa memberikan ruang aman buat menggerakan masyarakat, dikutip dari The Guardian.

Data Pengguna Facebook di Indonesia

Data Napoleon Cat menunjukkan bahwa pengguna Facebook di Indonesia mencapai 198,3 juta pengguna per Oktober 2023. Angka itu setara dengan sekitar 70% total populasi di Indonesia. 

No Rentang Umur (Tahun) Proporsi Pengguna Facebook (%)
1 13-17  8,2
2 18-24 32,1
3 25-34 30,9
4 35-44 17,1
5 45-54 7,4
6 55-64 2,4
7 >65 1,9

 

Sumber: Data Napoleon Cat, dikutip dari Databoks Katadata

Berbagai Komunitas di Facebook

1. Komunitas Brewok Indonesia

Jumlah anggota: 9 ribu

Deskripsi: “Grup ini adalah salah satu kumpulan dari orang brewok seluruh Indonesia . Selain grup isinya tentang orang brewok di grup ini juga akan ada sharing mengenai cara menumbuhkan brewok dengan cepat.”

2. Komunitas Laptop Gaming Indonesia 

Jumlah anggota: 104,2 ribu

Deskripsi: “Komunitas Laptop Gaming Indonesia adalah sebuah wadah bagi para gamer fanatik Indonesia yang memiliki mobilitas tinggi.”

3. Komunitas Pedagang Pukis Indonesia

Jumlah anggota: 71,6 ribu

Deskripsi: “Ajang silaturahmi pedagang pukis seluruh indonesia.”

4. Komunitas Supir Truk Indonesia

Jumlah anggota: 62,6 ribu

Deskripsi: “Mari membangun grup ini lebih maju, koperatif & kekeluargaan.”

5. Komunitas Cupang Indonesia

Jumlah anggota: 28,5 ribu

Deskripsi: “cupang indonesia.”

6. Komunitas Pecinta Kereta Api Indonesia 

Jumlah anggota: 163,6 ribu

Deskripsi: “Komunitas Pecinta Kereta Api Indonesia (KPKAI) adalah grup yang dibuat untuk saling berbagi mengenai kesukaan, informasi, sejarah dll tentang Kereta Api.”

What are your thoughts? Let us know!

(Courtesy of Freepik)