Kalahkan wakil India
Pemanah Indonesia, Diananda Choirunisa memastikan tiket untuk berlaga di babak perempat final panahan Olimpiade 2024 usai menaklukan wakil India, Bhajan Kaur di nomor recurve perorang putri, Sabtu (3/8).
Kepastian lolos Diananda ke perempat final ditentukan lewat babak shoot of setelah skor imbang 5-5.
Diananda berhasil mendapatkan skor sembilan saat shoot off yang ditentukan lewat satu kali tembakan, sementara itu Bhajan Kaur hanya mendapatkan skor 8.
Awal yang baik
Pada awal pertandingan, atlet berusia 27 tahun itu unggul 2-0 atas Bhajan kaur usai menang tipus 29-28 di set pertama.
Set kedua menjadi milik wakil India, dia berhasil mencetak 27 poin sementara Diananda hanya 25, skor pun imbang 2-2.
Berkat torehan skor 28 berbanding 26, Diananda berhasil mengamankan set ketiga dan skor menjadi 4-2.
SEJARAH BARU!!!!
DIANANDA CHOIRUNISA LOLOS KE QF PARIS 2024!
Anis menang sangat dramatis, menjadi pemanah Indonesia pertama dalam sejarah yang mampu menembus perempat final Olimpiade sejak format single elimination diperkenalkan.
Dahsyat!!!! pic.twitter.com/RBT5wO3yAc
— A. Ainur Rohman (@ainurohman) August 3, 2024
3 set yang ketat
Memasuki set kempat, perolehan skor yang sama 28-28 membuat skor berubah menjadi 5-3 untuk keunggulan wakil Indonesia.
Sayangnya, Dianda yang hana perlu imbang justru kalah dan skor menjadi imbang 5-5.
Pertandingan pun ditentukan lewat shoot off yang akhirnya dimenangi Diananda untuk melaju ke babak perempat final.
Cetak sejarah
Kemenangan dramatis ini juga mencatatkan sejarah baru.
FYI, Diananda Choirunisa adalah pemanah Indonesia pertama yang berhasil menembus perempat final Olimpiade sejak format single elimination diperkenalkan.
—
Let us know your thoughts!
-
Kepastian Maarten Paes Bela Timnas Diputuskan pada 18 Agustus
-
Bungkam Intanon, Gregoria Lolos ke Semifinal Olimpiade Paris 2024
-
Gothia Cup 2024: Dari Lucas Lee yang Bawa Timnya Juarai Turnamen hingga Kontingen Indonesia Juarai Special Olympics