Restoran cepat saji, McDonald’s kabarnya siap mengganti packaging mereka di seluruh dunia. Uniknya, packaging-nya ini akan dirancang dengan material daur ulang.
Tidak hanya material dasar yang ramah lingkungan, packaging ini juga akan memiliki desain baru yang lebih menarik. Seperti apa tampilan packaging baru mereka?
McDonald’s Ganti Packaging Daur Ulang
Sebenarnya, sudah sejak lama McDonald’s memiliki misi untuk menjadi restoran yang ramah lingkungan. Hal ini terbukti dengan tidak tersedianya lagi sedotan plastik untuk menu minuman.
Kali ini McDonald’s ingin memaksimalkan misinya itu di tahun 2021 ini. Dengan packaging dari material daur ulang, mereka ingin turut berkontribusi dalam memperbaiki lingkungan.
Baca juga:
-
Yayoi Kusama Akan Tunjukkan Eksplorasi Alam Lewat Pameran “KUSAMA: Cosmic Nature”
-
Big Hit Ajak Universal Music Bikin Audisi untuk Bentuk Boyband
-
Train To Busan Versi Hollywood Akan Disutradarai Timo Tjahjanto dari Indonesia
- Nzambi Matee, Pengusaha Kenya yang Berhasil Daur Ulang Plastik Jadi Batu Bata Sekuat Beton!
Dikutip dari Hypebeast, packaging ini juga akan hadir dengan desain baru yang fresh hasil rancangan agensi independen, Pearlfisher. Packaging baru ini menampilkan grafik yang bold dari menu McD – supaya pembeli mudah mengetahui isi menu di dalamnya.
Penggunaan visual yang simple dan fun membuat packaging baru ini tampak minimalis dan menarik. Membuat restoran cepat saji ini menjadi semakin elegan dan terkesan rapih di hadapan para pelanggan setianya.
Packaging Ramah Lingkungan
Sudah sejak 2018 silam, McDonald’s memberikan perhatian khusus terhadap lingkungan. Mereka memutuskan untuk mengganti wadah styrofoam dan plastik dengan bahan yang lebih ramah lingkungan.
Restoran ini juga telah membuat kemasan minuman mereka terbuat dari bahan dasar serat yang sudah disertifikasi. Hal ini merupakan komitmen McDonald’s untuk menjaga dan menjadi restoran yang ramah lingkungan.
Packaging baru hasil kerja sama dengan Pearlfisher ini akan segera tersebar di semua outlet McDonald’s di seluruh dunia.
_
Kita nantikan tampilan packaging baru di seluruh outlet yang ada di Indonesia ya!