Menang dramatis
Tunggal putri Indonesia Gregoria Mariska Tunjung berhasil menjaga asa Indonesia untuk melangkah lebih jauh di ajang Olimpiade Paris 2024.
Lewat kemenangan dramatis di babak 16 besar, Gregoria memastikan satu tiket untuk Indonesia berlaga di babak perempat final.
Dalam pertandingan yang digelar di Porte De La Chapelle Arena, Gregoria menang lewat rubber game sengit atas wakil Korea Selatan Kim Ga Eun dengan skor 21-4, 8-21, 23-21.
Sempat mendominasi
Pada gim pertama, Gregoria yang merupakan unggulan ketujuh tampil dengan sangat baik dan mendominasi jalannya pertandingan.
Sampai di interval gim pertama, Gregoria unggul dengan skor 11-2.
Bahkan Kim sempat kesulitan beranjak dari dua angka sampai skor menjadi Gregoria menyentuh 14 poin.
Tak perlu waktu lama, set pertama ditutup dengan skor 21-4.
Kondisi berbalik
Sayang pada gim kedua, Kim membalikan keadaan dan mendominasi pertandingan.
Pebulutangkis Korea Selatan ini memilih pendekatan untuk menyerang.
Gim kedua diamankan Kim dengan skor 21-8, dan rubber game jadi penentu.
Gregoria Mariska Tunjung mungkin adalah SATU-SATUNYA wakil Indonesia yg tersisa. Tapi sepertinya, pesan seniornya, Susi Susanti, lebih melekat di ingatannya daripada harus terpengaruh dengan hasil teman-temannya.
“Jorji, kamu nggak sendiri.” — Susi Susanti, 2024#PBSIBisaApa pic.twitter.com/iti3YIdHIs
— nana🏸 (@nananetcitizen) August 1, 2024
Rubber game yang “panas”
Gim penentu berjalan dengan sangat panas dan sengit, baik Gregoria maupun Kim tampil ngotot dan berebut angka.
Pada interval gim ketiga, Kim unggul dengan skor tipis 11-8.
Usai berganti lapangan, Gregoria justru berhasil mengejar ketertinggalan dan menyamakan kedudukan menjadi 11-11.
Perebutan angka ketat dan skor “kembar” setidaknya terjadi sebanyak enam kali sebelum Gregoria mendapatkan match point pertama.
Kim yang tidak ingin kalah berhasil memaksakan decue sebanyak dua kali, namun pada akhirnya serangan krusial pemain Indonesia ini berhasil membawanya ke babak 8 besar.
Sejarah baru
Pada partai berikut, wakil Indonesia ini sudah dinanti oleh Ratchanok Intanon dari Thailand.
FYI, Gregoria ini merupakan satu-satunya pebulu tangkis yang melangkah paling jauh selama Olimpiade Paris 2024.
Selain itu, lolosnya Gregoria juga menjadi pertama kalinya ada wakil tunggal putri Indonesia yang sukses melenggang ke perempat final Olimpiade.
Capain tersebut terakhir ditorehkan Maria Kristin pada Olimpiade Beijing 2008.
Top image via ANTARA FOTO/Wahyu Putro A/aww.
—
Let us know your thoughts!
-
Patahkan Perlawanan Amerika Serikat, Atlet Panahan Indonesia Diana Choriunisa Melaju ke Babak 8 Besar
-
Kepastian Maarten Paes Bela Timnas Diputuskan pada 18 Agustus
-
Akuisisi 80% Saham FC Caen, Kylian Mbappe Jadi Pemilik Klub Sepak Bola Profesional Termuda