Recana Miyabi ke Jakarta tuai kontroversi
Miyabi alias Maria Ozawa sebenarnya sudah pensiun menjadi bintang porno.
Kendati demikian rencana kedatangannya ke Jakarta justru menuai kontroversi dan penolakan dari banyak pihak.
Terkait hal tersebut, Wakil Gubenur DKI Jakarta Ahmad Riza Patria angkat suara.
Ini tujannya ke Jakarta
Sebelumnya nama Miyabi mencuat jadi trending topic di Twitter sejak Selasa (17/5) malam.
Kabar yang beredar menyebut Miyabi akan datang ke Jakarta untuk menggelar gala dinner berbayar di sebuah hotel.
Gala dinner tersebut digelar terbatas untuk 50 orang dengan tarif sebesar IDR 15 juta sebelum pajak.
Selain itu, kehadiran Miyabi juga untuk membintangi video klip single Evelyn Nada Anjani yang berkolaborasi dengan Repezen Foxx dan Nadya Almira Puteri.
“Walau orang melihat dia (Miyabi) negatif, dia punya hati baik dan sudah tidak berkegiatan negatif lagi sekarang,” tutur Evelyn Nada Anjani
FYI, Miyabi sebelumnya juga sempat mengunjungi Bali dan dalam beberapa kesempatan kerap mendatangi panti asuhan untuk beramal.
Begini respon wagub
Riza menyebut respon masyarakat memang beragam mengingat Indonesia merupakan negara demokrasi dan masyarakat memiliki kebebasan dalam berpendapat.
“Ya itu kan kita negara yang demokrasi, reformasi dan terbuka semua itu diserahkan ke masyarakat yang menyikapinya,” ujar Riza di Balai Kota DKI Jakarta, Rabu (18/5).
Kendati demikian diia meminta masyarakat bersikap secara bijak dan tidak menyalahkan satu dengan lainnya.
“Namun apapun mari kita sikapi secara baik dan bijak. Jadi tidak boleh kita saling menyalahkan satu sama lain. Mari kita beri contoh yang baik,” tuturnya.
-
Harga Mi Instan dan Roti di Indonesia Berpotensi Naik, Ini Penyebabnya
-
Lagu BTS “Dynamite” Jadi Lagu K-Pop Pertama yang Dimainkan di Luar Angkasa
-
Suami Istri Dituntut Orang Tua Karena Tidak Memberikan Cucu Setelah 6 Tahun Menikah
Top image via CNNIndonesia
—
Yang begini diurusin sampe heboh, mending ngurusin yang lain yang lebih penting kali …
Let us know your thoughts!