Trend fashion wanita memang tidak ada habisnya. Setiap tahunnya, selalu ada saja yang baru dan akhirnya menjadi viral. Meskipun begitu, ada beberapa model baju yang tetap hits sepanjang masa alias enggak bakal ketinggalan zaman kalau menggunakannya. Kira-kira apa kalian punya salah satunya? Simak dulu ulasannya di bawah ini, yuk.
Knitted
Model baju yang selalu terpakai dari tahun ke tahun adalah knitted. Bagi yang belum tahu, ini merupakan pakaian dengan bahan rajut. Tak hanya sweater, sekarang sudah banyak sekali dress atau atasan dengan bahan hangat satu ini. Untuk ketebalannya pun bermacam-macam, ada yang tipis sampai super tebal. Semuanya bisa disesuaikan dengan kebutuhan, sehingga dapat dipakai dalam berbagai kondisi cuaca.
Suit up
Ada juga yang enggak bakal ketinggalan zaman nih. Adalah suit up alias setelan. Pakaian jenis ini juga memiliki variasi yang cukup beragam. Mulai dari setelan ke kantor sampai dengan outfit untuk jalan-jalan santai. Di tahun 2020 ini yang lagi hits adalah setelan tie dye dengan motif dan warna yang bermacam-macam. Menariknya lagi, setelah satu ini bisa dipakai untuk di rumah atau acara resmi.
Ruffle
Kemudian ada ruffle yang notabene disukai oleh para remaja. Ini merupakan outfit bertumpuk yang menampilkan kesan kalem dan feminim pada si pemakai. Pakaian ini bisa berupa rok, kemeja, atau dress yang biasanya digunakan sebagai model baju kondangan. Disarankan yang menggunakan baju jenis ini adalah orang yang bertubuh kurus supaya terlihat lebih berisi.
Hot pants
Model lainnya ada hot pants yang bakal selalu dipakai nih. Ini karena celana pendek tersebut sangat praktis dan nyaman untuk digunakan. Saat bepergian kalian bisa memadukannya dengan kemeja oversize. Sedangkan saat di rumah, kalian dapat mengkombinasikannya dengan kaos warna apapun.
Vest
Berikutnya ada vest yang banyak disukai oleh semua kalangan. Ini berupa outer tanpa lengan yang bisa dipadukan dengan model baju apapun. Biasanya pada bagian dalamnya berupa inner tanpa lengan dengan warna netral, seperti hitam, putih atau abu-abu. Untuk bawahannya sendiri bisa berupa rok atau celana yang bermotif ataupun polos.
White shirt
White Shirt memang merupakan outfit yang tidak akan ketinggalan zaman. Karena pakaian jenis ini sangat cocok digunakan pada berbagai kesempatan. Baik saat hangout ataupun di acara resmi. Sekarang, orang-orang juga sangat suka memakai white shirt oversize lantaran nyaman saat digunakan.
Jaket denim
Ada lagi yang juga punya banyak penggemar nih. Adalah jaket denim yang kini tersedia dengan beragam warna. Sekarang pun juga ada banyak versi ketebalan yang bisa kalian sesuaikan dengan keinginan. Jaket ini memang tidak pernah ketinggalan zaman karena bisa dipadukan dengan outfit apapun.
Itulah beberapa model baju yang tidak pernah luntur dimakan zaman. Semuanya cocok dipakai dalam berbagai kondisi, tergantung bagaimana kalian memadu padankan. Bagaimana, kalian sudah punya yang mana nih?