Mondo Gascaro akhirnya kembali merilis sebuah single untuk membuka awal tahun 2020 yang berjudul ‘Lebuh Rasa‘. Single ini juga adalah lagu yang menjadi originial soundtrack untuk film ‘Aruna dan Lidahnya‘ yang dibintangi oleh Dian Sastro, Nicholas Saputra, dan lainnya.
Sudah lebih dari satu tahun semenjak film ‘Aruna dan Lidahnya‘ tayang di layar lebar pada September 2018 lalu. Perilisan single ‘Lebuh Rasa‘ ini juga dilakukan bersamaan dengan tayangnya film tersebut di layanan digital streaming, Netflix pada 1 Januari 2020 lalu.
Melansir dari Whiteboard Journal, lagu ‘Lebuh Rasa‘ yang ditulis dan compose oleh Mondo Gascaro khusus untuk film ‘Aruna dan Lidahnya’, terinspirasi dari perjalanan Mondo Gascaro ke Penang pada pertengahan tahun 2018.
Baginya Mondo, lagu ini menjadi semacam “Ode” buat “Rasa”. “Pahit, manis, asam dan beribu rasa lainnya adalah kawan seperjalanan yang membawa kita pada persinggahan – persinggahan yang tidak pernah terbayangkan sebelumnya”, ucap Mondo Gascaro kepada Whiteboard Journal.
Perilisan single ini juga di-upload bersamaan dengan official music video yang juga disutradari oleh sutradara film ‘Aruna dan Lidahnya‘ Edwin. Pada video musik ini juga terlihat beberapa kali cuplikan yang menunjukan adegan di dalam film tersebut. Dipadupadankan dengan filter video lawas, video klip ini seakan ingin mengangkat unsur nostalgia.
Jika sebelumnya lagu ini hanya bisa dinikmati pada credits di akhir film, mulai sejak tanggal 3 Januari 2020, single ‘Lebuh Rasa’ sudah bisa dinikmati di berbagai platform musik digital.
Lagu ini tentu sangat cocok jika dinikmati saat sedang hujan dan ditemani dengan makanan hangat, mengingat Indonesia kini sudah memasuki musim penghujan. Apakah dirilisnya single ini menandakan bahwa Mondo Gascaro akan merilis album baru di tahun 2020 ini? We’ll see.
Dengarkan lagu terbaru dari Mondo Gascaro di atas.