Mungkin kabar ini akan disambut baik fans Liverpool untuk meneruskan cita-cita mereka jadi raja Liga Inggris tahun ini. Kabarnya gelaran kasta teratas Liga Inggris, Premier League akan resmi kembali bergulir.

Rupanya Pemerintah Inggris telah memberikan lampu hijau untuk kembali menggelar Premier League pada 1 Juni 2020 mendatang. Kabar ini disampaikan langsung oleh Perdana Menteri Inggris, Boris Johnson.

Bersamaan dengan diperbolehkannya kembali klub-klub Liga Inggris merumput, Pemerintah Inggris telah menerbitkan sebuah panduan berupa dokumen 50 halaman yang berisi izin pelaksanaan acara budaya dan olahraga.

Lewat dokumen ini, Pemerintah Inggris juga mengupayakan standar protokol kesehatan untuk keluar dari masa karantina selama ini.

Namun, semua sisa pertandingan Liga Inggris musim ini akan digelar tanpa penonton. Artinya, lo akan tetap diminta menyaksikan klub favorit lo bertanding hanya dari layar TV.

Coronavirus sport news LIVE: June 12 restart now in doubt after ...
via Evening Standard

Tentunya, kabar ini disambut baik oleh penggemar sepak bola Inggris, terutama fans Liverpool yang proses kemenangannya di Premier League sempat terhambat oleh virus corona. Seperti yang diketahui, Premier League telah diberhentikan sejak 13 Maret 2020 silam dan masih tersisa 92 pertandingan lagi.

Sejak dokumen ini diterbitkan Pemerintah Inggris, klub-klub Premier League telah memulai proses latihan untuk kembali melemaskan otot-otot yang sudah kaku selama masa pandemi ini. Tentunya, proses latihan tetap berdasarkan protokol kesehatan yang dianjurkan.

Melihat Kembali 3 Kemenangan Terbesar Liverpool di Premier League ...
via Bola

Sebelumnya, Liga Inggris telah diberhentikan pertandingannya akibat virus corona yang sudah memasuki industri ini. Mulai dari kabar Mikel Arteta (Manajer Arsenal) sampai Callum Hudson (Chelsea) yang telah terjangkit virus ini.

Pada saat diberhentikan, klasemen sementara dipimpin oleh Liverpool dengan raihan 82 poin, diikuti oleh Manchester City yang terpaut jauh dengan 57 poin, dan Leicester City di posisi ketiga dengan 53 poin.

_

Siapa yang udah kangen nonton bola?