PSSI resmi protes ke AFC soal gol kontroversial Osama Rahid

Pada Selasa, 16 Januari 2024, Persatuan Sepakbola seluruh Indonesia (PSSI) resmi melayangkan protes ke Konfederasi Sepak Bola Asia (AFC).

Protes tersebut terkait gol kedua Irak yang disumbang oleh Osama Rahid yang disahkan oleh wasit dalam pertandingan Piala Asia, Tantashev Ilgiz.

Perolehan skor pada laga ini

Pertandingan perdana yang digelar pada Senin, 15 Januari 2024 tersebut mempertemukan Irak dan Indonesia di grup D Piala Asia.

Hasil pertandingan yang diselenggarakan di Ahmad bin Ali Doha Stadium, Al Rayyan, Qatar ini membawa Irak unggul atas Indonesia dengan perolehan skor 3-1.

Sementara Indonesia berhasil cetak skor melalui gol yang disumbang oleh gelandang Marselino Ferdinan pada babak pertama di menit ke-37.

Timnas Indonesia ajukan protes pakai formulir ke match commissioner

Pada laga tersebut, Manajer Timnas Indonesia Endri Erawan mengaku sangat kecewa dengan keputusan wasit yang mengesahkan gol dari Osama Rashid.

Oleh karena itu pihaknya segera melayangkan protes kepada AFC melalui formulir protes yang langsung diserahkan ke match commissioner setelah pertandingan selesai.

“Tentu kami kecewa. Setelah pertandingan kami resmi protes keras kepada AFC terkait disahkannya gol kedua Irak. Kami sudah resmi melayangkan formulir protes dan diserahkan langsung ke match commissioner seusai pertandingan,” kata Endri dalam siaran pers yang dilansir dari laman resmi PSSI, Selasa, 16 Januari 2024.

Courtesy of Twitter/FT_IDN
Courtesy of Twitter/FT_IDN

Let uss know your thoughts!