Game PUBG Mobile baru saja tercatat sebagai game mobile terpopuler di tahun 2020. Catatan ini diambil berdasarkan jam tonton game tersebut oleh penggunanya.

Membawa genre battle royale, game ini mampu mengalahkan Mobile Legends dan Free Fire. Berapa jumlah jam tonton yang diraih game ini?

PUBG Mobile, Game Terpopuler 2020

PUBG Mobile
via Esports Charts

Mengutip dari HAI Online, PUBG Mobile telah berhasil mendapatkan 134,5 juta jam tonton selama tahun 2020 kemarin. Catatan ini berhasil menyusul game besutan Garena, Free Fire dengan 4,5 ribu jam tonton.

Catatan tersebut berhasil diraihnya karena banyak menyelenggarakan turnamen di seluruh dunia pada 2020 kemarin. Bahkan sejak seri PUBG Mobile Club Open (PMCO), game ini semakin terkenal di seluruh dunia.

Baca juga:

PUBG Mobile
via Gamebrott

PMCO sendiri diselenggarakan di 14 wilayah. India jadi salah satu negara yang berhasil mengumpulkan penonton terbanyak selama acara, yaitu 87.000 orang.

Raihan ini otomatis membuat PUBG Mobile berada di puncak “The Most Popular Mobile Esports Games in 2020”. Game ini mengalahkan Free Fire, Mobile Legends, Arena of Valor, dan Clash Royale.

Animo di Indonesia

PUBG Mobile
via detikInet

Di Indonesia sendiri, animo para pemain PUBG Mobile bisa dibilang sangat besar. Bahkan banyak turnamen antar sekolah/kampus yang bikin khusus untuk game ini.

Tahun 2019 dan 2020 jadi momen yang cukup terlihat dalam perkembangan mobile game ini. Terlebih dengan diselenggarakannya Campus Championship Indonesia yang pada saat itu berhasil meraih 28 ribu penonton (peak viewers).

_

Game ini bisa dibilang yang mempersatukan satu sama lain pemainnya. Ada yang rela ngumpul/nongkrong cuman buat main game ini bersama-sama.

Tapi kalo nongkrong enakan ngorbol gak sih?