Raih medali perak di Olimpiade, atlet cabang olahraga taekwondo kelas 58 kilogram sukses mencuri perhatian para netizen.
Pasalnya pria tersebut awalnya dikira adalah Bruno Fernandes, punggawa timnas Portugal yang saat ini membela Manchester United.
Raih medali perak, Atlet tunisia dikira Bruno Fernandes
Diketahui bernama Mohamed Khalil Jondoubi, atlet asal Tunisia ini memang sekilas memiliki wajah yang sangat mirip dengan Bruno Fernandes.
Pada Sabtu (25 Juli) di Makhuari Messe Hall, dirinya berhasil meraih medali perak setelah kalah tipis dari atlet asal Italia, Vito Dell’Aquilla.
19-year-old Mohamed Khalil Jendoubi has won Africa's first medal at #Tokyo2020.
— JABULANI XI (@JABULANIXI) July 24, 2021
The Tunisian picks up silver in taekwondo. 🥈🇹🇳 pic.twitter.com/avq6B4HaaV
Kendati hanya meraih perak, capaian tersebut merupakan medali pertama bagi negaranya. Selain itu, penampilan Mohamed tetap layak dipuji karena dirinya mampu mengalahkan salah satu unggulan asal Korea Selata, Jang Jung.
Uniknya popularitas Mohamed justru mengalahkan sang peraih medali emas. Sebagian besar para pecinta sepakbola awalnya mengira kalau Mohamed adalah Bruno Fernandes.
Sontak fotonya pun tersebar luas di internet dan tidak sedikit yang setuju kalau dirinya bak pinang dibelah dua dengan pemain Manchester United bernomor punggung 10 tersebut.
Begini respon Mohamed disebut mirip Bruno Fernandes
Pada suatu kesempatan wawancara, seorang wartawan BEIN Sports menyempatkan diri untuk melemparkan pertanyaan kemiripannya.
Mohamed pun merespon dengan santai dan sembari bercanda menyebut dirinya menilai kalau dia lebih mirip dengan Mesut Oezil.
“Saya rasa, saya sih lebih mirip dengan mantan pemain Arsenal, Mesut Oezil,” pungkasnya.
Setelah ditelusuri, Mohamed Khalil Jendoubi ini merupakan atlet muda yang masih berusia 19 tahun. Ajang Olimpiade Tokyo 2020 ini merupakan debutnya di ajang Olimpiade.
Sebelumnya dia pernah terjun di Youth Olympic Games pada 2018 silam dan meraih perunggu di kelas 48 kg.
Selang setahun kemudian, dia berhasil meraih emas pada perhelatan African Games
-
Kevin Sanjaya Jadi Salah Satu Atlet yang Wajib Ditonton di Olimpiade Tokyo Menurut Majalah Time
-
Tayangkan Pembukaan Olimpiade Tokyo 2020, Stasiun TV Disebut Rasis
-
Cincin Olimpade 2020 Dibuat dari Kayu Warisan Olimpiade Tokyo 1964
Top images via Libero.id
—
Pas liat sekilas emang mirip banget lagi, bedanya lebih kurus aja dikit.