Megabintang Tiba di Jakarta dengan Jet Pribadi
Cristiano Ronaldo dijadwalkan mendarat di Jakarta pada Selasa (18/2) menggunakan jet pribadinya dari London. Kedatangan megabintang asal Portugal ini dikabarkan akan disambut langsung oleh Direktur Yayasan Graha Kasih Indonesia Kupang, Susi Maria Katipana.
Ronaldo disebut-sebut akan bermalam di salah satu hotel mewah di kawasan Sudirman, Jakarta Pusat. Namun yang bikin penasaran, muncul kabar bahwa Menteri Keuangan Sri Mulyani bakal menjamu sang pemain dalam sebuah makan malam eksklusif.
Sri Mulyani dan Ronaldo: Ada Jamuan atau Tidak?
Berdasarkan jadwal yang beredar dari Yayasan Graha Kasih Indonesia Kupang, Sri Mulyani dijadwalkan makan malam bersama Ronaldo pada Selasa (18/2) pukul 19.00-22.00 WIB. Informasi ini diperoleh dari Sekretaris Asosiasi Provinsi PSSI NTT, Abdul Muis.
Tapi sampai Senin (17/2) malam, agenda resmi dari Kementerian Keuangan belum mencantumkan acara tersebut. Apakah benar-benar ada pertemuan atau ini hanya isu belaka? Belum ada kepastian.
Misi Kemanusiaan di Kupang
Terlepas dari spekulasi makan malam, kehadiran Ronaldo ke Indonesia bukan tanpa tujuan. Pemain Al Nassr ini akan bertolak ke Kupang, Nusa Tenggara Timur (NTT) pada Rabu (19/2) pagi. Setibanya di Bandara El Tari, ia akan menjalani serangkaian kegiatan sosial selama tiga hari.
Agenda utama Ronaldo di Kupang adalah mengunjungi lokasi pembangunan Rumah Sakit Kanker di Desa Oematnunu, Kecamatan Kupang Barat. Misi kemanusiaan ini dikonfirmasi langsung oleh Penjabat Gubernur NTT, Andriko Noto Susanto.
“Jadi hari ini (Senin, 17/2) saya terinfo bahwa pesepakbola internasional akan mengunjungi Nusa Tenggara Timur dalam rangka misi kemanusiaan,” ujar Andriko.
Kedatangan Mundur Sehari, Tapi Tetap On Track
Sebelumnya, Ronaldo dijadwalkan tiba di Kupang pada Selasa (18/2), tapi rencana itu mundur sehari. Kendati demikian, Direktur Yayasan Graha Kasih Indonesia, Susi Maria Katipana, memastikan bahwa jadwal terbaru sudah dikonfirmasi.
“Besok (Selasa 18/2) datang di Jakarta, lusa (Rabu 19/2) tiba di Kupang,” kata Susi melalui sambungan telepon.
Top image via via AFP/FRANCK FAUGERE
—
Let us know your thoughts!
-
Operasi Modifikasi Cuaca DKI Jakarta: Antisipasi Hujan Ekstrem dengan Garam Foodgrade
-
Transjakarta Siapkan Petugas di Perlintasan KA, Antisipasi Kejadian Serupa
-
KAI Keluarkan Kartu Disabilitas untuk Pelanggan Disabilitas Commuter Line