Dari RUU TPKS, hingga prestasi atlet Indonesia

RUU TPKS akhirnya disahkan setelah digagas pertama kali digagas pada tahun 2012!

Selain itu, ada pula prestasi petenis Indonesia yang masuk top 100, pertama kalinya sejak 2003.

Nggak cuma itu, ada pula mudik gratis yang disediakan pemprov DKI, serta transplantasi paru-paru beda golongan darah pertama di dunia.

Berikut beberapa kabar baik sepekan yang mungkin lo lewatin!


  • Petenis Indonesia masuk top 100 dunia, pertama kali sejak 2003

Petenis Indonesia Aldila Sutjiadi berhasil mengharumkan nama Indonesia berkat prestasinya di turnamen Women’s Tennis Association (WTA) yang digelar pada Minggu (10/4/2022) di Copa Colsanitas, Bogota.

Bersama dengan Astra Sharma dari Australia, keduanya berhasil keluar dari kompetisi tersebut sebagai juara.

Nggak selesai sampai di situ, kemenangan tersebut juga membawa Aldila Sutjiadi masuk ke top 100 WTA.

Ia berada di peringkat 86 dunia dan menjadi petenis Indonesia pertama sejak 2003 yang menembus 100 besar dunia.

Petenis RI Aldila Sutjiadi Jadi Juara di Kolombia, Wakili Indonesia di Top 100

  • RUU TPKS (akhirnya) disahkan

Dewan Perwakilan Rakyat Republik Indonesia (DPR RI) akhrinya resmi mengesahkan Rancangan Undang-Undang Tindak Pidana Kekerassan Seksual (RUU TPKS).

Pengesahan ini mereka lakukan dalam Rapat Paripurna DPR RI ke 19 Masa Persidangan IV Tahun Sidang 2021-2022.

UU tersebut, sejak penggagasannya, sudah melewati perjalanan panjang selama satu dekade. Awalnya, RUU ini bernama RUU Pencegahan Kekerasan Seksual. Namun dalam perjalanan 10 tahun itu, namanya berubah yang akhirnya jadi RUU TPKS.

RUU TPKS ini sudah digagas sejak 2012 oleh Komisi Nasional Anti Kekerasan terhadap Perempuan (Komnas Perempuan), yang kemudian mereka serahkan drafnya ke DPR pada 2016.

  • Untuk pertama kalinya di, transplantasi paru-paru beda golongan darah berhasil dilakukan

Transplantasi paru-paru hidup pertama di dunia dengan dua golongan darah berebeda baru saja berhasil dilakukan oleh Rumah Sakit Universitas Kyoto, Jepang.

Diketahui, transplantansi itu melibatkan gadis berusia 10 dan 19 tahun yang membutuhakn dua donor paru-paru akibat mengalami bronkitis obstruktif.

Gadis tersebut diketahui mendapatkan donor paru-paru dari kedua orang tuanya. Pihak rumah sakit menyebut gadis dan sang ibu bergolongan darah O, sementara sang ayah memiliki golongan darah B.

Setelah segala persiapan matang, operasi cangkok akhirnya dilakukan pada Februari 2022.

Transplantasi Paru-Paru Beda Golongan Darah Berhasil Dilakuan, Pertama di Dunia!

  • Pemprov DKI Jakarta gelar mudik gratis

Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta tahun ini kembali menggelar mudik gratis dalam rangka Hari Raya Idul Fitri 2022.

Saat ini, pihak Dinas Perhubungan DKI Jakarta sedang menyiapkan pembukaan pendaftarannya. Kepala Dinas Perhubungan Syafrin Liputo mengatakan pihaknya sudah menyiapkan total 492 unit bus untuk melayani arus mudik dan balik.

Syarat untuk ikut mudik tak berbayar ini adalah calon peserta harus punya KTP DKI Jakarta. Syafrin menjelaskan, pendaftaran ini bisa dilakukan secara online lewat mudikgratishubdat.dephub.go.id.

Pendaftarannya akanbakal buka hingga 24 April mendatang selama kuota belum terpenuhi.

Pemprov DKI Gelar Mudik Gratis, Siapkan Ratusan Bus Menuju 5 Provinsi

  • AC Milan undang Komunitas Rumah Angklung

Musik angklung diapresiasi tim sepakbola, AC Milan.

Hal ini dibuktikan oleh undangan komunitas Rumah Angklung ke Casa Milan. Komunitas tersebut menghadirkan aransemen lagu anthem AC Milan yang berjudul “Milan-Milan (Inno AC Milan) menggunakan angklung.

Bisa direspon melalui sosial media aja kita udah senang banget, apalagi di email dan dikirim undangan langsung oleh manajemen AC Milan,” ucap Arny Dulishaputri, President of Rumah Angklung Indonesia, dikutip dari detikcom.

Salut banget sama AC Milan yang sangat mengapresiasi fans mereka. Sebenarnya ini bisa jadi pengingat kita bahwa Indonesia bisa dilihat dan dihargai oleh dunia secara positif dengan menggunakan seni budaya kita sendiri.”

Your thoughts? Let us know!