Sebuah video perlihatkan tebing kapur yang dikeruk untuk dibangun hotel

Sebuah tebing kapur di sekitar tepi pantai Desa Pecatu, Kecamatan Kuta Selatan, Kabupaten Badung, Bali dikeruk untuk dijadikan bangunan hotel.

Pengerukan tebing kapur tersebut menjadi topik yang ramai diperbincangkan usai sebuah video menunjukkan adanya pengerukan pada tebing tersebut, beredar di media sosial.

Kemenparekraf tengah kumpulkan data-data terkait kasus ini

Menanggapi hal tersebut, Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif (Menparekraf) Sandiaga Salahuddin Uno menyampaikan pihaknya tengah mengumpulkan data-data.

Menparekraf juga mengatakan ia akan berkoordinasi dengan Pemerintah Provinsi Bali seperti Gubernur Bali Sang Made Mahendra Jaya dan instansi terkait.

“Jadi besok akan saya sampaikan hasil pengumpulan data dan pemeriksaan silang,” kata Sandiaga Uno seperti yang dilansir dari Antara, Selasa, 21 Mei 2024.

Sandiaga Uno: Pembangunan dihentikan sementara

Dalam program Weekly Press Briefing yang dipantau USS Feed dari kanal YouTube resmi Kemenparekraf pada Selasa, 21 Mei 2024, Sandiaga mengatakan proses pembangunan hotel tersebut dihentikan untuk sementara waktu.

“Pembangunan ini dihentikan sementara, selama kita memastikan tidak ada kerusakan alam,” kata Sandiaga Uno.

Video yang diunggah sebuah akun X ramai perlihatkan kondisi tebing yang dikeruk

Dalam sebuah video yang diunggah oleh sebuah akun bernama @anamazingbali memperlihatkan sebuah alat berat yang sedang melakukan proses pengerukan pada sebuah tebing yang berlokasi di tepi pantai.

Kondisi tebing di pinggir pantai tersebut terlihat sudah banyak yang dikeruk di sejumlah bagian hingga terlihat tidak seperti sebuah tebing alami.

https://x.com/anamazingbali/status/1791626217977938271?s=48&t=WKTBGliGB9MfcIl8_VEfwg


Let uss know your thoughts!

Feature Image Courtesy of  ANTARA FOTO/Fikri Yusuf

Source:

https://www.youtube(dot)com/watch?v=NWNwKBkuVgY

https://www.antaranews.com/berita/4110900/menpar-usut-pengerukan-tebing-untuk-fasilitas-pariwisata-di-bali