Satpol PP dianggap menyakiti semangat musisi

Satpol PP Pontianak jadi sorotan jagat maya. Hal ini dipicu aksi perusakan ukulele milik pengamen yang viral bebeberapa waktu belakangan.

Aksi tersebut dianggap arogan, hingga akhirnya memicu kemarahan publik.

Satpol PP Pontianak Patahkan Gitar Pengamen yang Terjaring Razia, Jadi Sasaran Bully Netizen

Baca juga: Boneka Berhantu Terror Amerika, yang Mendekati Akan Dapat Nasib Buruk

Satpol PP rasa Kurt Cobain

Aksi ini pertama kali mencuat sejak diunggah ke akun Instagram Satuan Polisi Pamong Praja Kota Pontianak, @polpp.ptk, Jumat Jumat, 4 Juni 2021.

Sejak saat itu, serangkaian respon pun mengisi kolom komentar akun tersebut.

Rata-rata menyayangkan aksi ini karena dianggap menyakiti semangat seniman mengingat ukulele tersebut adalah properti pribadi yang dibeli dengan uang para pengamen sendiri.

Tretan Muslim pun jadi salah satu yang angkat suara. Lewat laman twitter-nya, ia beguyon dengan menyebut pihak otoritas tengah menghayal jadi Kurt Cobain yang menghancurkan gitarnya sendiri ketika konser.

Baca juga: Lebih dari 60 Persen Produk Nestle Gak Sehat, Begini Penjelasannya!

Klarifikasi

Tak lama setelah video tersebut viral, Satpol PP Pontianak pun akhirnya memberi respon di laman Instagramnya.

Mereka berdalih bahwa aksi perusakan ukulele pengamen yang terjadring tidaklah benar.

Yang benar adalah Satpol PP Kota Pontianak memusnahkan 5 (lima) buah ukulele yang sudah 2 (dua) tahun tidak diambil dan tidak jelas pemiliknya,” tulis mereka di laman Instagram.

Lebih lanjut, mereka juga membenarkan bahwa pihaknya menyita ukulele milik pengamen. Namun setelah yang bersangkutan menjalani pembinaan dan membuat pernyataan untuk tidak mengulangi pelanggaran, ukulele miliknya akan dikembalikan.