Melanjutkan artikel sebelumnya mengenai makanan yang selalu ada saat Imlek, ternyata masih banyak makanan lain yang juga indentik dengan hari raya tahun baru tionghoa tersebut.

Kalau kemarin lebih banyak makanan ringan, kali ini sebagian besar makan tersebut adalah makanan ‘besar’. Lets start!

Baca disini : Selalu ada saat Imlek, Ini Arti Makanan Tersebut! (Bagian 1)

Hidangan yang Selalu ada Saat Imlek! (Bagian 2)

1. Bebek / Ayam Utuh

Bebek / Ayam yang sudah dimasak ini, biasanya disajikan secara utuh dan tidak dipotong per-bagian. Ternyata ada alasannya loh, itu adalah harapan agar keluarga tetap ‘utuh‘ atau bersama dan bahagian

Hal menarik lainnya adalah baik ayam maupun bebek adalah simbol yang memiliki kesetiaan dan ketaaatan.

2. Daging Babi

Image Source : OpenRice

Wah ini, salah satu penyebab naiknya berat badan pasca Imlek. Tapi ada fakta menarik nih kenapa daging babi menjadi hidangan wajib saat Imlek, ternyata ‘babi’ dianggap pembawa keberuntungan loh.

Tampilannya yang ‘gemuk’ diibaratkan seperti kantong yang bisa nampung banyak rezeki!

3. Ikan Bandeng

Ikan dalam bahasa Tiongkok dibaca ‘yu’ , dan ‘berkelebihan’ juga dibaca kurang lebih seperti itu. Mungkin itu adalah alasan kenapa daging ikan juga merupakan satu hidangan penting dalam Imlek.

Di Indonesia, biasanya ikan bandeng sering disajikan saat Imlek. Percaya atau tidak, ikan bandeng dipercaya bisa memeberikan keberuntungan dan rezeki terus-menerus.

Ikan bandeng ini sama seperti ayam atau bebek, biasa dimasak utuh dari kepala sampai ekornya.

4. Siue Mie

Siue mie dalam bahasa Indonesia dikenal juga dengan nama mie panjang umur. Mie panjang umur ini sendiri juga sering menjadi simbol yang melambangkan panjang umur, kebahagian, dan rejeki yang melimpah bagi orang yang menyantapnya.

Ada cara yang unik saat menyantap mie ini, sebaiknya mie di’seruput’ sampai habis dan tidak memutuskan mie dengan menggigitnya. Bukan tanpa alasan, dipercaya memutuskan mie yang panjang dengan gigi akan menghambat rezeki.

5. Eight Treasure  Soup

Angka delapan merupakan angka yang dianggap melambangkan kesatuan dan kesempurnaan, garis atau penulisan di angka delan terus menyambung dan tidak terputus.

Sup ini sesuai dengan namanya, dimasak dengan delapan bahan dasar yaitu

  • teripang
  • jamur tungku
  • ikan
  • udang
  • perut ikan
  • kerang kering
  • abalaone
  • jamur hitam
  • kacang ginkgo
  • biji teratai

Dan biasanya sup ini juga menjadi salah satu favorit banyak orang, dikarena Imlek di Indonesia sering sekali jatuh di musim hujan. Makna dari sup ini adalah harapan agar usaha dan bisnis berkembang pesat di tahun yang baru.

Dari semua makanan yang identik dengan Imlek, mana yang menjadi kesukaan lo? Buat lo yang masih bingung styling buat Imlek, bisa cek disini.

Source : Seva