Beberapa jam lalu ada sedikit kericuhan di jagat social media mengenai sepatu karet asal Indonesia, Ventela. Ventela yang sangat mirip design nya dengan Converse x CDG, sebenernya sepatu Ventela dengan model seperti ini sudah lama rilis tapi beberapa netizen yang budiman baru banget “menemukan” model yang seperti ini di social media dan di beberapa marketplace.
Beberapa tahun terakhir memang menjadi tahunnya “local pride”, walaupun jargon ini terkadang mengusik para penikmat sepatu di kancah nasional ini, karena tidak semua sepatu lokal asal Indonesia bisa di banggakan. Sontak para netizen langsung saja memberikan kritikan pedas bahwa Ventela menjiplak design dari Converse x Comme des Garçons. Dari segi silhouette memang tidak bisa dipungkiri terlihat mirip sekali dengan Converse 70’s dan pada bagian details upper yang berbentuk hati berbeda dengan “aslinya” karena raut muka di gambar hati pada sepatu Ventela terlihat seperti sedang “marah”.
Sangat disayangkan sekali Ventela menggunakan design yang sangat mirip dengan Converse x Comme des Garçons ini, karena dari segi quality Ventela sudah bisa disaingkan dengan brand lokal lainnya. Kalau Ventela membuat sesuatu yang fresh sudah dipastikan bisa membuat brand image sepatu lokal Indonesia lebih baik lagi, karena dari segi factory, garment, materials pasti sudah mumpuni untuk membuat sesuatu yang berkualitas dan unik, padahal Ventela sudah lama ada di industri sepatu lokal di Indonesia dan salah satu perusahaan yang sudah malang melintang di bidang ini.
Menurut lo apalagi yang harus dibenahi oleh Ventela dan team dari segi design, materials & qualitywise maupun dari segi marketing nya agar Ventela bisa berkembang lagi dan tidak identik dengan brand sepatu yang suka “Rip-Off”.