Tepis rumor pergantian, Shin Tae-yong dipastikan PSSI tetap bertahan
Shin Tae-yong (STY) sebelumnya sempat disebutkan akan diberhenti tugaskan untuk melatih timnas Indonesia.
Meski demikian, usai berhasil membawa Indonesia lolos ke Piala Asia 2023, rumor tersebut langsung dibantah oleh Mochaman Iriawan.
RESMI: Ketua Umum PSSI @iriawan84 memastikan Shin Tae-yong tetap melatih Timnas Senior🇮🇩🙌 .
— Update Score Bola (@UpdateBolabola) June 16, 2022
Pria yang menjabat sebagai Ketua Umum PSSI memastikan bahwa Shin Tae-yong akan tetap melatih timnas Indonesia.
Tampil memukau di Kualifikasi Piala Asia
Tak ayal salah satu alasan utama PSSI mempertahankan dirinya adalah keberhasilan pelatih asal Korea Selatan membawa timnas Indonesia lolos ke putaran final Piala Asia 2023.
Tergabung di grup A, skuad Garuda berhasil mengumpulkan enam poin dan menjadi runner up terbaik dalam babak kualifikasi.
Salah satu laga yang mencolok adalah keberhasilan Timnas Indonesia melibas Nepal dengan skor 7-0.
Adapun prestasi ini juga mengakhiri penantian Indonesia untuk kembali tampil di Piala Asia. Pasalnya Indonesia terakhir lolos pada 2007.
“Karena hasil luar biasa ya. Jadi senior masih dipegang sama Shin (Tae-yong),” jelas Iriawan.
Bertanggung jawab untuk Timnas senior dan U-20
Sebagaimana diketahui selain menukangi Timnas Senior, STY juga bertanggung jawab di beberapa level umur. Sebut saja U-23 dan U-20.
Setelah dipastikan tetap melatih Timnas Senior, dirinya juga dipastikan masih akan melatih Timnas U-20.
“U-23 kita liat nanti. Yang jelas senior sama U-20 udah pasti,” tutur pria yang akrab disapa Iwan Bule.
Kendati demikian PSSI mengaku akan memberikan keputusan final pada STY.
“Nanti kami berdiskusi dengan yang bersangkutan. Kalau beliau mau U-23, silakan. Yang jelas senior dan U-20 dipegang Shin,” lanjutnya.
-
Riset: Jam Tidur Manusia di Bumi Jadi Lebih Pendek Gara-Gara Pemanasan Global?
-
Bakar Hutan 50.000 HA, Wanita Ini Iseng Ingin Lihat Pemadam Bekerja!
-
Sperma Termahal di Dunia Dibanderol Seharga 70 Miliar, Apa Istimewanya?
Top image via (Jessica Margaretha/skor.id)