Slam Dunk is back!
Slam Dunk dipastikan akan kembali. Setelah sebelumnya rumor comeback bersirkulasi di jagat maya, kini Takehiko Inoue selaku kreator serial tersebut mengkonfirmasi bahwa serial tersebut akan diadaptasi menjadi film layar lebar.
Kabar ini diungkapkan Inoue lewat laman Twitter-nya.
【スラムダンク 】
映画になります!#slamdunkmovie pic.twitter.com/f7Wg3Twd8A
— 井上雄彦 Inoue Takehiko (@inouetake) January 7, 2021
Baca juga: Google Maps Abadikan Penemuan Kerangka Makhluk Aneh di Antartika
Slam Dunk Movie
Kabar ini ia ungkapkan Kamis (7/1) pagi.
Inoue menunggah teaser berupa video ilustrasi dengan pesan bertulisan “SLAM DUNK” yang diiringi ungapan “akan jadi film!”
Bersamaan dengan cuitan tersebut, Inoue juga mengumumkan website resmi proyek tersebut, juga laman Twitter resminya.
Selain dari cuitan-cuitan tersebut, belum banyak informasi lain yang tersedia terkait proyek ini.
このアカウントで情報を発信していきます。フォローをお願いします!
ティザーサイトはこちら。
→https://t.co/QghoThMtmN#slamdunkmovie https://t.co/j5eRGuRsvU— 映画『SLAM DUNK スラムダンク』(タイトル未定)公式 (@movie_slamdunk) January 7, 2021
Baca juga: Attack on Titan Versi Manga Akan Tamat Bulan April 2021
Rumor yang sebelumnya beredar
Kabar kembalinya serial ini juga sempat mencuat pada tahun 2020 lalu. Kabar tersebut mencuat berkat rangkaian materi promosi Inoue untuk buku ilustrasi “PLUS / SLAM DUNK ILLUSTRATIONS 2” yang juga berisi karya ilustrasi serial tersebut.
Bersamaan dengan buku tersebut rumor comeback serial anime/manga ini pun santer terdengar.
Rumor yang beredar, penggarapan serial baru tersebut akan melibatkan asosiasi basket nasional Jepang dengan arc cerita baru. Meski begitu, kabar tersebut hanya bersirkulasi sebagai kabar burung tanpa konfirmasi.
【お知らせ】木曜日発売のヤングジャンプ今週号にリアル87話33ページが掲載です。トビラはこんな感じで対向ページにイラスト集の予告をのっけてくれました。あとんす pic.twitter.com/qgKAarFdYJ
— 井上雄彦 Inoue Takehiko (@inouetake) November 26, 2019
Baca juga: Sekuel ‘Inuyasha’ akan Digarap, Hadir dengan Judul ‘Yashahime: Princess Half-Demon’
Tentang Slam Dunk
Slam Dunk adalam serial manga yang pertama kali diterbitkan secara mingguan lewat “Weekly Shonen Jump” pada tahun 1990 hingga 1996.
Manga tersebut menuai sukses, bahkan membuat serial tersebut diadaptasi menjadi anime pada tahun 1993.
Soal cerita, serial ini fokus pada sosok pelajar SMA bernama Hanamichi Sakuragi yang merupakan seorang pemain basket pemula. Sakuragi pun bergabung dengan tim basketnya, Shohoku High School Basketball Club dan bersaing dengan tekan se-timnya, Rukawa Kaede untuk menjadi pemain basket terbaik di tim.
-
10 Prediksi The Simpsons yang Jadi Kenyataan; Dari Donald Trump, Game of Thrones Hingga Krisis 2020!
-
Baju Besi “Anti Begal” Viral di Jagat Maya, Wujudnya Mirip Armor Perang
-
Kenalan Dengan Dharma, Band Death Metal Penyebar Ajaran Agama Buddha dari Taiwan
(Foto: Twitter/inouetake)