Jakarta, USS Feed – WOW! Mungkin itu ekspresi semua orang ketika menyaksikan trailer perdana serial Netflix ‘Stranger Things‘ season 4. Tepat di hari Valentine, trailer resmi dari season 4 di rilis dan salah satu ‘scene‘nya pasti mengejutkan banyak fans.
Cek trailer Stranger Things 4 dibawah ini
Bertepatan dengan hari Valentine, caption pada postingan akun resmi Strangerthingstv juga menuliskan ‘From Russia With Love’. Dimana trailer dibuka dengan ‘aerial’ shoot daerah bersalju dan terlihat beberapa tentara Russia sedang mengawasi para ‘tahanan’ yang membangun rel kereta.
Dan pada akhir scene terlihat kamera mendekat pada satu sosok tahanan yang sedang bekerja, tahanan tersebut mebuka ‘topinya’ lalu kamera menyorot ke wajah tahanan tersebut. Ternyata dia adalah Hopper!
YES, HOPPER is Alive!
Para fans atau penonton setia serial Stranger Things ini sebagian besar menuliskan komen positif setelah melihat trailer tersebut.
Salah satu akun ja.ne.sch menuliskan ‘OMG aku senang sekali bahwa dia kembali’, akun lainya juga menuliskan ‘HOPPER,OMG. Aku tahu bahwa dia masih hidup’. Bagi yang menontong Stranger Things dari season 1 sampai 3 pasti sangat familiar dengan sosok Hopper, dia adalah polisi di kota Hawkins yang pada akhirnya merawat dan menjadi ‘ayah’ dari ‘Eleven’. Di season ketiga dari Stranger Things, dia secara heroik ‘mengorbankan’ diri untuk menyelamatkan semua orang.
Lalu Bagaimana Hopper Bisa Hidup Kembali?
Salah satu penulis ‘Forbes’ bernama Paul Tassi memiliki sebuah teori dan penjelasan yang unik kenapa Hopper bisa hidup kembali. Mengutip dari salah satu artikelnya di Forbes , ‘Hopper yang tahu bahwa dirinya akan mati jika tetap berada diruangan tersebut melakukan hal yang seharusnya tidak terpikirkan, yaitu masuk kedalam gerbang Upside Down tepat sebelum gerbang tersebut tertutup.’ – begitu tulisnya
Dia juga menjelaskan bahwa teori tersebut adalah hal yang memungkinan Hopper bisa selamat dari ledakan yang terjadi saat dia melakukan aksi heroiknya dan hal itu berarti Hooper terjebak di Upside Down, bukan meninggal.
Hopper yang terjebak di Upside Down akhirnya menemukan jalan keluar, namun sayangnya pintu keluar tersebut membawanya ke ‘experimental gateway opening’ yang sedang dikerjakan oleh pihak Rusia.
—
Belum ada kepastian kapan Stranger Things 4 akan ditayangkan, dan kenapa Hopper hidup belum bisa dipastikan, bisa jadi apa yang dituliskan Paul Tassi benar.
Stay tune to USS Feed for further updates around Stranger Things 4.
Happy Weekend!